Waspada! Kolesterol Tinggi Ditunjukkan 4 Gejala FIsik Berikut

- 16 Januari 2021, 19:21 WIB
Ilustrasi pengecekan kadar kolesterol.
Ilustrasi pengecekan kadar kolesterol. /Unsplash.com/Hush Naidoo

WARTA LOMBOK – Hal terpenting dalam setiap kehidupan seseorang adalah memiliki kesehatan yang didambakan.

Masalah utama kesehatan umumnya adalah kadar kolesterol dalam darah.

Jika kadar kolesterol dalam darah tinggi maka berpotensi menimbulkan berbagai penyakit.

Baca Juga: Sandiaga Uno Kunjungi Lombok, Bangun Strategi Gaet Wisatawan Jelang MotoGP

Oleh karenanya penting untuk mengontrol kadar kolesterol agar tidak menimbulkan efek negative bagi kesehatan.

Dengan kadar kolesterol yang normal, maka seseorang bisa terhindar dari berbagai penyakit terutama penyakit jantung dan penyumbatan pembuluh darah.

Secara umum, kadar kolesterol yang tinggi tidak secara langsung menunjukkan gejala apa pun.

Namun, ada beberapa gejala fisik yang menunjukkan indikasi tingginya kolesterol dalam tubuh.

Baca Juga: Novel Baswedan Soroti Pergantian Kapolri, Banyak Faksi yang Sarat Kepentingan

Baca Juga: Ferdinand Hutahaean Galau Pergantian Presiden 2021, Ramal Balik Mbak You Turun Berat Badan

Gejala fisik ini perlu diperhatikan dengan seksama agar kita menjadi lebih waspada dan mawas diri.

Seperti dilansir dari PMJ News pada Sabtu, 16 Januari 2021, berikut empat gejala fisik yang menunjukkan kadar kolesterol tinggi.

1. Sering kesemutan

Gangguan aliran darah ke bagian tubuh tertentu membuat tangan dan kaki terasa kesemutan. Kadar kolesterol yang tinggi dalam darah membuat aliran darah menjadi kental dan memengaruhi aliran normal darah di saraf dan menyebabkan kesemutan.

2. Sakit di tangan dan kaki

Baca Juga: Sesar Naik Mamuju-Majene Penyebab Gempa Bumi Sulawesi Barat, Begini Penjelasannya

Baca Juga: Viral Ramalan Mbak You, Deddy Corbuzier: Mending Nonton Orang Alay di TikTok atau Bigo

Akumulasi kolesterol bisa menyumbat pembuluh darah kaki dan tangan. Penumpukan kolesterol ini dapat terjadi terus-menerus dan membuat tangan serta kaki sakit.

3. Sakit kepala di belakang kepala

Penyumbatan pembuluh darah di daerah sekitar kepala menyebabkan sakit kepala di bagian belakang kepala. Ini terjadi ketika pembuluh darah tersumbat oleh plak kolesterol. Jika ini dibiarkan, pembuluh darah bisa pecah dan menyebabkan stroke.

4. Nyeri dada di sisi kiri

Nyeri dada terutama di sisi kiri menandakan penyumbatan pembuluh darah di sekitar jantung dan bisa menimbulkan rasa sakit. Terkadang rasa sakitnya bahkan bisa menjalar ke leher.

Baca Juga: Kader PDIP Tolak Vaksin, Rocky Gerung: Konyol, Tidak Ada Koordinasi Dalam Partai Pendukung Sendiri

Baca Juga: Microsoft Persembahkan Windows 10X untuk Chrome OS

Sementara Mayo Clinic melaporkan bahwa faktor risiko kolesterol tinggi meliputi beberapa hal. Di antaranya adalah diet yang buruk, kegemukan, kurang olahraga, merokok, usia, dan diabetes.***

Editor: ElRia Shd

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x