Punya Bisnis Kuliner Online maupun Offline? Berikut 5 Tips Sukses yang Bisa Kamu Coba dalam Berbisnis

- 30 Agustus 2023, 16:15 WIB
Ilustrasi seorang pebisnis yang tengah sukses dalam kariernya
Ilustrasi seorang pebisnis yang tengah sukses dalam kariernya /Pixabay.com/DavidRockDesign

WARTA LOMBOK – Tidak dapat dipungkiri bahwa bisnis merupakan salah satu kegiatan yang banyak diminta oleh semua kalangan. Entah apapun profesi yang dimiliki, bisnis tetap menjadi alternatif sampingan guna mengisi waktu luang dan menambah pendapatan.

Salah satu bisnis yang banyak digemari saat-saat ini ialah bisnis kuliner. Terdapat dua bisnis kuliner yang sering kita temukan di sekitar, ada bisnis kuliner secara online dan bisnis kuliner secara offline.

Tidak heran jika banyak yang menjajaki bisnis kuliner. Sebab produk yang dijual jelas berupa makanan dan minuman, yang merupakan kebutuhan pokok daripada manusia. Walau begitu, setiap bisnis, termasuk kuliner pasti memiliki siklusnya. Sebab tidak selamanya produk yang ditawarkan selalu laku.

Baca Juga: Melihat Sengitnya Strategi Bisnis yang Paling Efektif, Ini E-Commerce Jawara Andalan Penjual dan Pembeli

Tetapi hal tersebut tidak perlu dirisaukan. Dilansir Wartalombok.com dari kanal YouTube Raymond Chin pada Selasa, 29 Agustus 2023, dalam video yang diunggah oleh YouTuber Raymond Chin memaparkan tentang tips sukses dalam dunia bisnis kuliner, entah secara online maupun offline.

Target Pasar

Tips yang pertama ialah menentukan target pasar. Contohnya saja bisnis Industri F&B yang bergerak pada pembuatan dan penjualan makanan seperti Menantea, Startbucks serta Mixue hingga lainnya. Pertumbuhan annual growth rate (agr) industri ini, mencapai angka 10% menurut Raymond Chin.

Karena industri F&B cukup menarik dan selalu dibutuhkan, tentu kompetisinya juga banyak. Karena itu lah, kamu harus bersaing pada target pasar dalam mendapatkan lebih banyak konsumen. Tips yang bisa dicoba ialah, kamu bisa mempelajari segala teknik marketing dalam pemasarannya pada berbagai media sosial. Pelajarilah sistem tersebut dengan mengunduh aplikasi Hubspot Academy.

Baca Juga: Sinopsis Imlie ANTV Sabtu, 6 Mei 2023: Aditya Bawa Imlie ke Kantor Bisnis Bertemu CEO

Halaman:

Editor: Mamiq Alki

Sumber: Kanal YouTube Raymond Chin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x