Bocah SMP Lecehkan Lagu Indonesia Raya, Yang Alasan Motif ‘Sakit Hati’Pada Netizen

- 4 Januari 2021, 06:35 WIB
Tangkapan layar akun YouTube DUNIA MAYA yang mengunggah ulang video parodi lagu Indonesia Raya, diduga berasal dari Malaysia
Tangkapan layar akun YouTube DUNIA MAYA yang mengunggah ulang video parodi lagu Indonesia Raya, diduga berasal dari Malaysia /YouTube/DUNIA MAYA



WARTA LOMBOK – diberitakan sebelumnya dari Bareskrim Polri bahwa telah menangkap pelaku terkait video parodi lagu 'Indonesia Raya' berinisial MDF. Ada motif balas dendam di balik parodi lagu 'Indonesia Raya' tersebut.

Dikatakan, Motifnya sakit hati atau balas dendam.

Informasinya, Inisial MDF awalnya terlibat saling ejek dengan sesama netizen di YouTube.

Baca Juga: Pakar Telematika Roy Suryo: Ada yang Aneh dari Video Parodi Lagu Indonesia Raya

Pelaku kemudian menyebarkan nomor handphone (HP) netizen yang saling ejek.

Anak berhadapan hukum ini masih diperiksa Bareskrim Polri. MDF berstatus sebagai pelajar.

Sebagaimana berita Tasikmalaya.pikiran-rakyat.com dalam artikel "Sakit Hati pada Netizen, Jadi Alasan Bocah SMP Lecehkan Lagu Indonesia Raya", Kejadian bermula ketika MDF saling ejek dengan salah satu netizen di YouTube. Karena sakit hati akibat saling ejek tersebut, MDF lalu membuat parodi lagu Indonesia Raya.

Kasus tersebut terungkap ketika MDF, menyebarkan nomor handphone (HP) netizen tersebut, dan menyatakan bahwa netizen tersebut yang merupakan pemilik akun MY ASEAN.

Baca Juga: Pelaku Parodi Indonesia Raya Ternyata Seorang WNI dan Masih SMP

Akun MY ASEAN, merupakan akun yang mengunggah parodi lagu Indonesia Raya, yang kini tengah diperbincangkan karena berisi ejekan tidak layak kepada Indonesia.

Halaman:

Editor: Mamiq Alki

Sumber: tasikmalaya.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x