Barcelona dan Real Madrid Raih Hasil Berbeda di La Liga Spanyol Pekan 18

- 10 Januari 2021, 15:01 WIB
Lionel Messi dan Antoine Griezmann tampil oke dengan sama-sama lesakkan dua gol kemenangan 0:4 El Barca atas tuan rumah Granada
Lionel Messi dan Antoine Griezmann tampil oke dengan sama-sama lesakkan dua gol kemenangan 0:4 El Barca atas tuan rumah Granada /Twitter/@FCBarcelona

WARTA LOMBOK - Dua klub raksasa Spanyol Barcelona dan Real Madrid catatkan hasil berbeda dalam lanjutan La Liga Spanyol pekan 18 Minggu, 10 Januari dini hari.

Barcelona sukses menggasak tuan rumah Granada 0:4 di Stadion Nuevo Los Carmenes, sementara pesaing abadinya Real Madrid hanya bermain tanpa gol saat melawat ke markas Osasuna.

Lionel Messi dan Antoine Griezmann bermain gemilang kala El Barca memukul Granada. Kedua pemain sukses mencetak brace untuk membawa Barcelona memperbaiki peringkat di klasemen sementara.

Baca Juga: Atletico Madrid Juara Paruh Musim Liga Spanyol, Luis Suarez Aktor Kemenangan

Pertandingan yang digelar di Stadion Nuevo Los Carmenes kandang Granada berjalan tak seimbang dengan dominasi Barcelona yang menguasai 73 persen penguasaan bola.

El Barca unggul cepat ketika laga baru berjalan 12 menit melalui Antoine Griezmann setelah lolos dari jebakan offside.

Pada menit ke-35, striker timnas Prancis itu kemudian memberikan assist ke Lionel Messi untuk menambah keunggulan dua gol Barcelona.

Messi kembali mencetak gol keduanya di laga tersebut setelah lesakkan gawang Granada melalui tendangan bebas yang mendatar serta tak mampu dibendung kiper Granada. 

Di babak kedua De Jong hampir menambah keunggulan El Barca andai tendangannya tak melambung diatas mistar gawang Granada.

Halaman:

Editor: Herry Iswandi

Sumber: La Liga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x