HMI Cabang Singaraja Tingkatkan Kemampuan Kognitif Menuju Indonesia Emas 2045 Melalui Pelatihan LK 2

- 25 Desember 2023, 17:05 WIB
Asah Kemampuan Kognitif Menuju Indonesia Emas 2045, HMI Cabang Singaraja Gelar Intermediette Training Tingkat Nasional
Asah Kemampuan Kognitif Menuju Indonesia Emas 2045, HMI Cabang Singaraja Gelar Intermediette Training Tingkat Nasional /Dokumentasi/

WARTA LOMBOK - Pengembangan kaderisasi kemahasiswaan bagi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) sudah menjadi tradisi. Kali ini HMI Cabang Singaraja kembali menggelar Latihan Kader Tingkat II/Nasional (Intermediette Training).

Peserta kali ini berasal dari Aceh, Kalimantan, Pulau Jawa, Sulawesi, dan Nusa Tenggara Barat. Upacara pembukaan difokuskan di Gedung Laksmi Graha Singaraja, 24 Desember 2023.

Dari 37 peserta dinyatakan lulus skrining dan selebihnya lulus bersyarat, dengan pengarah terlatih master of training gabungan Bali, Jakarta, dan Lombok.

Baca Juga: Sinopsis Film Hacksaw Ridge, Kisah Tentara Amerika Yang Menolak Membawa Senjata

Ketua Panitia Rusdi, di kata penyambut memaparkan pentingnya pengkaderan. ”Kami ucapkan selamat datang buat semua peserta dari berbagai wilayah Indonesia, selamat mengikuti LK II hingga tuntas,” sambut Rusdi.

Ketua Umum HMI Cabang Singaraja Wahyu Candra Kurniawan, LK II sebagai ajang menggembleng calon pemimpin bangsa menuju Indonesia Emas 2045

"Sebagai kawasan yang pernah menjadi ibu kota RIS dan Sunda kecil pernah menjadi ibu kota provinsi, sekaligus tempat kelahiran Ibunda Proklamtor kebangsaan kita Bung Karno, tonggak bersejarah bagi HMI Singaraja menggelar Latihan Kader Tingkat Nasional ini," ungkap Wahyu.

Baca Juga: Putus dengan Bad Bunny, Kendall Jenner Terlihat Liburan Bersama Sahabatnya Justin Bieber

"Maka dengan sinergi yang kita bangun antara organisasi mahasiswa dan pemerintah daerah akan menjawab apakah calon pemimpin yang kita cetak memampu mewujudkan generasi Indonesia emas, tanpa itu (sinergi.red) maka semua tidak akan terwujud," tukas Wahyu.

Ketua Majelis Daerah MD Kahmi Buleleng H Lewa Karma serta Koordinator Presidium Majelis Wilayah (MW) KAHMI Bali M.Ridwan, secara bergantian juga menekankan substansi kaderisasi mencetak insan akademis yang berkualitas menuju Indonesia Emas 2045.

Halaman:

Editor: SwandY


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x