Baik Untuk Kulit! Inilah Khasiat Buah Plum untuk Kesehatan Tubuh

18 Mei 2023, 19:00 WIB
buah plum /facebook vivin rochman

WARTA LOMBOK – Buah plum memiliki tampilan luarnya mirip apel dengan ukurannya kecil, yakni berdiameter sekitar 5 sampai 6 sentimeter. Kulit luarnya halus dengan daging buah bertekstur lembut. Buah ini masih satu keluarga dengan persik dan aprikot.

Warnanya kulitnya beragam, di antaranya ungu, merah, hijau, kuning, dan oranye. Sementara dagingnya berwarna kuning, orange, atau merah muda. Buahnya manis dan segar, cocok untuk hidangan penutup setelah makan.

Baik buah plum segar maupun kering memiliki nutrisi yang sama. Bedanya, di dalam buah kering terdapat kandungan gula yang tinggi. Jumlahnya berkisar 66 gram per cangkir sebesar 100 gram.

Baca Juga: Melancarkan Pencernaan! Inilah Khasiat dan Manfaat Zucchini untuk Kesehatan Tubuh

Dikutip wartalombok.com dari video yang diunggah kanal YouTube Kunci Sehat Pada 4 Mei 2023, inilah khasiat buah plum.

1. Baik untuk Kulit

Buah plum kaya akan vitamin C, E, dan A. Beberapa nutrisi tersebut penting untuk meningkatkan kesehatan dan kecantikan kulit. Mengonsumsi buah ini dapat membuat kulit ternutrisi, terlihat kencang, dan awet muda. 

Selain vitamin tersebut, makanan sehat ini juga mengandung tinggi antioksidan. Nutrisi ini dapat dapat membantu menangkal bahaya radikal bebas pada kulit. Contohnya, perubahan warna kulit atau, kulit kusam, jerawat, garis halus, dan keriput.

2. Menjaga kesehatan pencernaan

Mengutip studi di jurnal Health benefits of dietary fiber yang dipublikasikan pada Nutrition Reviews, jus buah plum memiliki kemampuan dalam meredakan sembelit. Manfaat ini berasal dari kandungan tinggi serat di dalam buah. Nutrisi tersebut berperan dalam membantu menyembuhkan luka pada lambung dan memelihara kesehatannya.

Baca Juga: Mencegah Stres dan Depresi! Inilah Khasiat dan Manfaat Buah Srikaya untuk Kesehatan Tubuh

3. Mengontrol tekanan darah

Manfaat ini terjadi berkat kandungan kaliumnya. Nutrisi tersebut mengontrol tekanan darah dengan dua cara. Pertama, dengan membantu tubuh membuang natrium saat buang air kecil. Kedua, mengurangi ketegangan pada dinding pembuluh darah. Dengan begitu, risiko stroke dan penyakit kardiovaskular akan menurun.***

Editor: Mamiq Alki

Sumber: YouTube Kunci Sehat

Tags

Terkini

Terpopuler