BGP Provinsi NTB dan FTK UIN Mataram Bertemu Persiapan Tindaklanjuti Pengawalan IKM di Madrasah

2 April 2023, 08:16 WIB
Pertemuan BGP NTB dan FTK UIN Mataram /Dok. Warta Lombok/Mamiq Alki

WARTA LOMBOK - Balai Guru Penggerak Provinsi NTB melaksanakan pertemuan dengan FTK Universitas Islam Negeri Mataram di Ruang Kerja Kepala BGP NTB, 31 Maret 2023.

Pertemuan tersebut merupakan tindaklanjut dari pertemuan yang dilaksanakan pada hari Rabu di FTK UIN Mataram bersama BGP Provinsi NTB, Dekanat, Kajur dan Sekjur dan perwakilan dosen.

Wakil Dekan 3 Fakultas Tarbiyah UIN Mataram Dr. Ahmad Asy’ari, M.Pd., yang mewakili Dekan bersama Sekretaris Prodi Tadris Fisika, Lalu Usman Ali berkunjung ke BGP Provinsi NTB.

Baca Juga: Desiminasi Hasil Penelitian di UIN Palu! Lalu Usman Ali Tekankan Pentingnya Bahan Ajar Nature of Science Islam

Kunjungan tersebut disambut dengan hangat oleh kepala BGP NTB Drs. Suka, M.Pd., yang didampingi Kasubbag Mas’ud, S.Pd dan Analis Kemitraan Baharudin, SS.

WD 3 FTK UIN Mataram, Kepala BGP NTB dan perwakilan. Dok. Warta Lombok/Mamiq Alki

Adapun tujuan kunjungan tersebut adalah untuk membahas peluang kerjasama, berkolaborasi dalam Implementasi Kurikulum Merdeka.

Wakil Dekan 3 menyampaikan bahwa hal ini dirasakan sangat penting mengingat Kementerian Agama yang menaungi madrasah dan lembaga pendidikan lainnya akan menerapkan Kurikulum Merdeka sebagai salah satu Kurikulum Alternatif di tingkat Satuan Pendidikan semua jenjang di bawah Kementerian Agama RI.

"Sebenarnya kerjasama kita sudah lama terjalin dengan hadirnya beberapa SDM kami di UIN Mataram sebagai Pelatih Ahli/Fasilitator Sekolah Penggerak, Fasilitator Guru Penggerak, Asesor, dan lain-lain," kata Dr. Asyari.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Senin 3 April 2023: Cancer, Leo, dan Virgo Memiliki Keberuntungan Pada Karir Yang Berbeda

Sebagaimana disampaikan sekretaris jurusan prodi Pendidikan Fisika Lalu Usman, perguruan tinggi juga diharapkan mampu menerapkan kurikulum merdeka melalui program Kampus Merdeka. Dengan demikian diharapkan nanti semua mahasiswa khususnya Tarbiyah memiliki kemampuan dalam menerapkan IKM setelah dari UIN Mataram.

“Layaknya di satuan pendidikan dasar hingga menengah, di kampus juga terdapat kurikulum merdeka yang membutuhkan praktisi untuk berbagi praktik pendidikan, hal ini bersifat wajib di kampus merdeka,” ungkap Lalu Usman Ali.

Kepala BGP NTB, Drs. Suka, M.Pd. menyampaikan bahwa prospek kolaborasi antara UIN Mataram dan BGP Provinsi NTB tentunya sangat terbuka dan pastinya akan kita tindaklanjuti dengan program-program bersama dan kolaborasi.

Baca Juga: KPU NTB dan UIN Mataram Laksanakan FGD Legal Drafting Kerja Sama Antar Lembaga

“Namun sebagai tindak lanjutnya kami akan kordinasi dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknlogi; Ditjen GTK yang memiliki legal standing untuk menadatangani MoU tapi mulai saat ini kita sudah bisa melaksanakan program-program bersama,” ungkapnya.

Kepala BGP NTB menyampaiakan terima kasih atas kepercayaannya Jajaran Universitas Islam Negeri Mataram kepada BGP NTB.

“semoga kita dapat lebih banyak lagi berbagi mengenai kebijakan kemendikbudristek dengan UIN Mataram demi Pendidikan di NTB secara khusus,” tegasnya.***

Editor: Mamiq Alki

Sumber: Instagram.com @bgpprovntb

Tags

Terkini

Terpopuler