Usai Matthias Matuschik Lontarkan Kata Rasis, Hasley, Lauv dan MAX Beri Dukungan untuk BTS

- 27 Februari 2021, 14:20 WIB
Matthias Matuschik
Matthias Matuschik /@ MMatusik / Twitter/

WARTA LOMBOK - Beberapa hari lalu penyiar radio asal Jerman Matthias Matuschik diketahui memberi pernyataan rasis kepada BTS.

Matthias menyebut bahwa BTS sama dengan Corona Virus (covid 19) yang harus dikirim ke korea utara selama 20 tahun untuk berlibur.

Dikutip wartalombok.com dari berbagai sumber, tidak hanya itu, dia juga memberi hinaan pada BTS karena telah mengcover lagu Coldplay yang berjudul Fix You beberapa hari lalu di acara MTV Unplugged.

Baca Juga: Hadirkan Prequel Film 101 Dalmatian, Simak Trailer Film Terbaru Disney Berjudul Cruella

Kalimat yang digunakan Matthias mengundang kemarahan banyak orang yang di anggap seperti perundung, rasis dan tidak tahu malu.

Setelah pernyataan dari Matthias tersebut ramai, #ApologizetoBTS menjadi trending di media sosial Twitter.

Tak nyata itu, sejumlah artis seperti Hasley, MAX, dan Lauv turut memberi dukungan pada boy band asal Korea Selatan itu melalui akun media sosial masing-masing yang sama-sama pada di posting pada 27 Februari 2021.

“Saya ngeri membaca komentar yang dibuat oleh Matthias Matuschik. Rasisme dan xenofobia tidak bisa disamarkan sebagai humor yang disiarkan,” tulis Hasley

Baca Juga: Sejak Kecil Jadi Tulang Punggung Keluarga, Komedian Nunung Diberi Wasiat oleh Almarhum Ayahnya

Halaman:

Editor: Mamiq Alki

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x