Melacak Jejak Ruy Iskandar: Perjalanan Sang Aktor Indonesia dalam 'Avatar: The Last Airbender' di Dunia Film

- 6 Maret 2024, 20:52 WIB
Ruy Iskandar Aktor Avatar The Last Airbender
Ruy Iskandar Aktor Avatar The Last Airbender /Ig. Ruyiskandar

WARTA LOMBOK- Perjalanan panjang Ruy Iskandar dalam meraih sukses di dunia akting adalah kisah yang menginspirasi. Sebagai seorang aktor berdarah Indonesia, Ruy memperoleh kesempatan luar biasa ketika berhasil mendapatkan peran di serial yang begitu dicintai, Avatar: The Last Airbender. Karakter yang dipercayakan padanya, Letnan Jee, menjadi langkah besar dalam karirnya.

Dalam suatu wawancara, Ruy membagikan kisah asal-usulnya yang membanggakan. Dilahirkan di Indonesia dari orang tua keturunan Tionghoa, Ruy menggambarkan perjalanan hidupnya yang tak biasa. Meskipun awalnya tumbuh di Indonesia, ia mengalami serangkaian perpindahan tempat tinggal, mengarungi berbagai negara seperti Singapura, Australia, dan Amerika Serikat. Pengalaman hidup yang beragam ini memberikan nuansa unik pada bakat aktingnya.

"Aku Betawi asli, lahir di Rumah Sakit Bunda, bapak dan ibu juga orang Indonesia, orang Tionghoa, dari lahir saya di Indonesia, kemudian umur 9 tahun itu saya ke Singapura, terus ke Australia, ke Amerika Serikat, dan balik lagi ke Indonesia, abisin sekolah di JIS (Jakarta International School), terus ke New York 14 tahun, terus ke Los Angeles 7 tahun, dan kembali lagi ke Indonesia pada Juni 2023," cerita Ruy dengan penuh kebanggaan.

Baca Juga: Tanda Restu Dari Sang Ibunda Al-Ghazali, Laura Maone Sang Kekasih Mendapatkan Cincin Mewah Dari Calon Mertua

Walaupun cita-citanya untuk berakting di Indonesia begitu besar, Ruy menghadapi sejumlah tantangan dalam industri hiburan tanah air. Audisi yang diikutinya tidak menghasilkan hasil yang diinginkan, dan industri perfilman Indonesia tidak memberikan peluang yang ia harapkan. Namun, semangat dan tekadnya membawanya melintasi batas-batas negara, di mana akhirnya ia berhasil mendapatkan peran menonjol dalam salah satu serial terkenal, Avatar: The Last Airbender.

"Dari dulu saya sekolah di sini, saya jatuh cinta dengan dunia akting itu di sini, tapi di sini industrinya tuh sedikit lain, ya, jadi saya tidak diterima di sini, tidak ada yang mau, tidak laku di sini, nggak tahu karena apa, mungkin karena mukanya lain atau apa, mungkin saja karena mulut saya terlalu gede ya," ungkap Ruy.

Ruy Iskandar, seorang individu yang sangat antusias dalam berbicara dan berdialog, menjalani hidupnya dengan cinta yang mendalam terhadap bahasa. Ia menemukan kegembiraan dalam berbicara dan juga mencintai dunia teater, dengan kagum yang besar terhadap karya-karya William Shakespeare. Dalam menggali minatnya ini, Ruy menyampaikan, "Saya suka berbahasa, saya suka Shakespeare, makanya saya sekolah mendalami Shakespeare, suka hal-hal klasik, dan passion saya itu di teater."

Baca Juga: Prediksi Pertandingan Pekan Ini antara Southampton vs Preston North End di EFL Championship

Halaman:

Editor: Mamiq Alki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x