Angga Yunanda dan Vino G. Bastian Jadi Pemeran My Annoying Brother Versi Indonesia

- 22 Juni 2024, 09:42 WIB
Angga Yunanda dan Vino G. Bastian Jadi Pemeran My Annoying Brother Versi Indonesia
Angga Yunanda dan Vino G. Bastian Jadi Pemeran My Annoying Brother Versi Indonesia /Instagram / bioskop/

WARTA LOMBOK - Film "My Annoying Brother" akan diremake dalam versi Indonesia di tahun ini. Film ini diproduksi oleh rumah produksi ternama dan disutradarai oleh Dinna Jasanti.

Jajaran pemeran utama yang bakal menghiasi layar lebar di antaranya adalah Vino G. Bastian, Angga Yunanda, Caitlin Halderman, dan Kristo Immanuel.

Dua aktor lintas generasi, Vino G. Bastian dan Angga Yunanda, akan dipertemukan untuk pertama kalinya dalam film bertajuk "My Annoying Brother". Vino G. Bastian, yang dikenal.

Baca Juga: Maksimalkan Pemasaran UMKM,RKDD Lendang Nangka Lombok Timur Adakan Pelatihan Digital Marketing

Dengan berbagai peran ikonisnya, akan berperan sebagai Jaya. Sementara itu, Angga Yunanda, aktor muda berbakat yang tengah naik daun, akan memerankan karakter Kemal.

Angga Yunanda dan Vino G. Bastian Jadi Pemeran My Annoying Brother Versi Indonesia
Angga Yunanda dan Vino G. Bastian Jadi Pemeran My Annoying Brother Versi Indonesia
"My Annoying Brother" adalah sebuah drama komedi yang sebelumnya sukses di Korea Selatan. Film aslinya mengisahkan hubungan kompleks antara dua saudara yang harus menghadapi berbagai konflik dan rintangan hidup.

Versi Indonesia diharapkan bisa menghadirkan nuansa serupa dengan sentuhan lokal yang lebih dekat dengan penonton Indonesia.

Baca Juga: Prediksi Spanyol vs Italia di Euro 2024, Head To Head dan Susunan Pemain

Film ini juga dibintangi oleh Caitlin Halderman yang akan berperan sebagai Amanda. Kehadiran Caitlin diharapkan dapat memberikan warna tersendiri dalam film ini, mengingat ia telah menunjukkan kemampuan akting yang mumpuni dalam berbagai judul film sebelumnya.

Kristo Immanuel juga turut serta dalam proyek ini. Dikenal dengan kemampuan komedinya, Kristo diharapkan dapat menyuguhkan hiburan segar dan memperkuat elemen komedi dalam film ini.

Halaman:

Editor: SwandY


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah