Murah Meriah dan Tak Perlu Biaya Mahal, Begini Resep Membuat Mie Telur Dadar yang Nikmat dan Lezat

- 18 September 2021, 14:20 WIB
Resep membuat indomie telur dadar ala Domo Bramantyo.
Resep membuat indomie telur dadar ala Domo Bramantyo. /Tangkap layar YouTube.com/Domo Bramantyo

WARTA LOMBOK – Makanan praktis yang gampang ditemukan dan sering dijadikan sebagai bahan santapan adalah indomie.

Karena praktis, jenis makanan ini menjadi alternatif saat kesibukan menjadi penghalang untuk memasak makanan lainnya.

Selain itu, indomie biasanya disuguhkan ketika waktu senggang dan tidak lagi disibukkan dengan pekerjaan.

Baca Juga: Begini Cara Bongkar Karakter Seseorang Berdasarkan Tanggal Lahir, Gampang dan Tak Perlu Ribet

Ada satu jenis makanan yang jika dipadukan dengan indomie akan menghasilkan cita rasa yang nikmat dan lezat, yaitu telur dadar.

Bahkan di warung-warung makanan pun sering kita jumpai telur dadar sebagai paduan nasi.

Lalu bagaimana cita rasa nikmat dan kelezatan yang dihasilkan dari paduan indomie dengan telur dadar sebagai menu makanan.

Berikut resep membuat paduan indomie dan telur dadar sebagaimana dikutip wartalombok.com dari kanal YouTube Domo Bramantyo pada Sabtu, 18 September 2021.

Baca Juga: Dikenal sebagai Bintang Bollywood, 7 Artis Populer India ini Ternyata Tak Mendapat Restu Orang Tua

Bahan-bahan yang harus dipersiapkan:

- 1 bungkus indomie goreng jumbo

- 1 butir telur

- 1 buah sosis sapi

- Garam secukupnya

- Cabai merah keriting secukupnya

- Bawang merah secukupnya

Langkah-langkah memasak:

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini 18 September 2021: Libra Mudah Tersinggung, Scorpio Mengejutkan , Sagitarius Emosional

1. Potong-potong cabai, bawang merah, dan sosis

2. Panaskan air hingga mendidih

3. Rebus Indomie

4. Masukkan sosis telah dipotong-potong ke dalam rebusan mie

5. Masak mie dan sosis hingga matang, lalu tiriskan

6. Masukkan bumbu Indomie ke dalam mangkok

7. Campurkan potongan cabai dan bawang merah dengan bumbu Indomie

8. Pecahkan cangkang telur dan masukkan putih dan kuning telur ke dalam campuran bahan tadi, setelah itu kocok

Baca Juga: Coba Beberapa Model Rambut Berikut Tanpa Harus Menggunakan Alat Pemanas yang Berpotensi Merusak Rambut

9. Masukkan mie dan sosis yang sebelumnya sudah direbus ke dalam kocokan telur, campur hingga merata

10. Panaskan minyak di atas wajan, lalu goreng campuran mie dengan bahan lainnya

11. Ketika bagian bawah sudah matang, balik posisi telur dadar mie agar matang di kedua sisinya

12. Setelah matang merata, angkat dan tiriskan

Baca Juga: Kisah Cinta Rathore ‘Uttaran' dengan Pemeran Nagin Hingga Penyebab Cintanya Berakhir

13. Sajikan telur dadar indomie, bisa juga ditambahkan irisan daun bawang

Demikian resep membuat indomie telur dadar yang nikmat dan lezat. Selamat mencoba.***

Editor: ElRia Shd

Sumber: Channel YouTube Domo Bramantyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x