‘Sedia Payung Sebelum Hujan’! Berikut 10 Pemicu Perceraian yang Bisa Diprediksi Sebelum Menikah

- 3 Agustus 2023, 07:10 WIB
Simbol persatuan dalam hubungan pernikahan
Simbol persatuan dalam hubungan pernikahan /Pexels.com/Jasmine Carter

WARTA LOMBOK – Sebelum menikah, pasti akan banyak halangan, rintangan, cobaan, maupun ujian yang akan dihadapi oleh setiap pasangan. Sebab, menikah bukanlah pilihan yang mudah untuk dijalani. Pernikahan merupakan status sakral bagi setiap pasangan. Sehingga wajar, jika akan banyak lika-liku yang akan dihadapi sebelum melangsungkan pernikahan.

‘Sedia payung sebelum hujan’ merupakan pepatah yang mengandung makna yang sangat dalam. Pepatah tersebut mengisyaratkan agar bagaimana kita harus berupaya untuk mengatasi masalah sebelum masalah tersebut benar-benar terjadi. Seperti dalam hal menikah, masalah yang harus dihindari ialah perceraian. Maka sebelum menikah, prediksi dulu apa saja masalah yang bisa memicu perceraian untuk bisa diantisipasi lebih awal.

Perlu diketahui, menikah bukan hanya sebatas memiliki pasangan, ada teman hidup, atau bisa berhubungan intim. Tetapi, lebih jauh lagi menikah merupakan sarana untuk menjajaki kehidupan yang lebih baik di masa yang akan datang. Oleh karenanya, jangan anggap perceraian merupakan hal biasa yang terjadi dalam rumah tangga. Prediksi masalah-masalah yang dapat memicu perceraian, lalu carikan solusinya.

Baca Juga: Wajib Tahu! Berikut 7 Diskusi yang Sering Pasangan Lakukan Sebelum Menikah

Dikutip Wartalombok.com dari postingan akun Instagram @setiafurqonkholid pada Rabu, 2 Agustus 2023. Berikut ini beberapa pemicu perceraian yang bisa diprediksi untuk disiapkan solusinya.

1. Tidak Sefrekuensi

Dari pas sebelum menikah, sudah tahu bahwa banyak prinsip yang tidak sejalan tapi tetap melanjutkan pernikahan. Berharap pasangan berubah, ada perbaikan, namun ternyata tidak sesuai dengan ekspektasi.

2. Tidak Setia

Salah satu atau keduanya memiliki karakter yang mudah tergoda. Sulit menundukkan pandangan, tidak bisa jaga batasan dengan lawan jenis.

Halaman:

Editor: Mamiq Alki

Sumber: Instagram @setiafurqonkholid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x