Inilah 5 Tips dan Cara Mudah Mengatasi Diare yang Penting Anda Ketahui

29 Juni 2022, 16:50 WIB
Ilustrasi penyakit diare. /PIXABAY/OpenClipart-Vectors

WARTA LOMBOK - Gejala penyakit diare yang muncul tentu mengganggu rutinitas harian.

Menerapkan cara mengatasi diare yang tepat dapat membuat kondisi Anda berangsur membaik sendiri dalam dua atau tiga hari.

Cara mengobati diare yang satu ini menjadi sangat penting terutama bagi bayi, anak kecil, dan lansia yang sedang diare.

Baca Juga: Simak! Begini Cara Ampuh Mengatasi Diare yang Perlu Anda Ketahui

Anak kecil dan lansia termasuk kelompok usia yang cukup sulit untuk bisa memenuhi kebutuhan cairan tubuh sendiri.

Dikutip wartalombok.com dari video yang diunggah kanal YouTube Sehat Secara Alami dan Saddam Ismail pada 7 Maret 2017, inilah cara mengatasi diare.

1. Minum banyak cairan

Banyak yang menyepelekan masalah pencernaan satu ini. Namun jika tidak cepat-cepat diatasi, diare parah bisa menyebabkan dehidrasi yang semakin memperburuk kondisi Anda.

Sering-sering minum tidak hanya membantu mengatasi dehidrasi, tetapi juga mencegah tubuh makin kehilangan banyak cairan.

Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2022: The Daddies Berhasil Menuntaskan Dendam Atas Pasangan Muda Asal China

Banyak minum air juga sekaligus menjadi cara yang baik untuk mengatasi gejala diare itu sendiri.

Sumber cairan terbaik selama Anda sedang diare adalah air putih. Namun, Anda juga bisa minum minuman olahraga atau cairan oralit yang bisa dibeli di apotek tanpa resep dokter.

2. Makan makanan sehat rendah serat

Makanan yang tidak tepat justru semakin memberatkan kerja usus sehingga memperparah gejala diare.

Pilihlah makanan untuk diare dengan ciri-ciri memiliki tinggi karbohidrat tapi rendah serat.

Baca Juga: Jadwal Malaysia Open 2022 Hari Kedua Round 32, Tersisa 6 Wakil Indonesia yang Akan Bertanding, Ada The Daddies

Makanan dengan kandungan nutrisi tersebut mudah dicerna dan diserap oleh perut.

Dengan begitu, usus Anda tidak bekerja terlalu keras untuk mengolah makanan.

3. Mengonsumsi minuman, makanan, atau suplemen probiotik

Makan makanan yang rendah serat jadi cara mengatasi gejala sekaligus mengobati diare.

Akan tetapi, ini bukan satunya-satunya jenis makanan yang boleh dikonsumsi.

Baca Juga: Joget Shopee COD Jadi Unggahan Reels IG Ronaldinho yang Pertama Saat di Indonesia

Anda bisa sesekali mengudap makanan atau tinggi probiotik, misalnya yogurt atau tempe, sebagai cara untuk mengatasi diare.

Probiotik merupakan bakteri baik yang bermanfaat bagi kesehatan sistem pencernaan.

Tambahan bakteri baik probiotik dapat membantu sistem imun bekerja lebih efektif melawan infeksi penyebab diare.

4. Hindari makanan yang membuat diare makin parah

Baca Juga: Fabio Quartararo Kecewa Kena Long Lap Penalty: Terima Kasih Stewards, Luar Biasa! 

Cara mengatasi gejala diare agar tidak semakin parah adalah dengan menghindari pantangan makanan tertentu.

Makanan yang harus dihindari termasuk makanan yang pedas, berminyak, dan yang mengandung pemanis buatan (permen, minuman kemasan, dsb).

Makanan tersebut umumnya tidak bisa dicerna dan diserap dengan baik jika Anda sedang diare.

Kopi, minuman bersoda, serta susu dan produk olahannya seperti es krim juga perlu dihindari sampai diare sembuh.

Baca Juga: Berikut Daftar Karakteristik Anak Usia Dini, Orang Tua Harus Pahami

5. Makan dalam porsi kecil

Cara mengatasi diare tidak hanya berfokus pada pilihan makanan saja, tapi juga porsinya.

Pasalnya, usus Anda terus dipaksa bekerja ekstra keras selama diare. Apabila Anda menambah beban kerja usus dengan langsung makan banyak, diare malah jadi lama sembuhnya.***

Editor: ElRia Shd

Sumber: Channel YouTube Saddam Ismail Channel YouTube Sehat Secara Alami

Tags

Terkini

Terpopuler