Polandia Enggan Dianggap Remeh saat Hadapi Belanda Tanpa Lewandowski, Zielinski: Kami akan Menang

- 16 Juni 2024, 17:00 WIB
Robert Lewandowski absen menghadapi Belanda di Euro 2024
Robert Lewandowski absen menghadapi Belanda di Euro 2024 /Tangkap layar Instagram.com/@_rl9

Baca Juga: Masa Depan Erik Ten Hag di Old Trafford Akan Diumumkan Minggu Ini!

"Semua orang mengatakan kami akan kalah, semua orang meremehkan kami. Tapi kami memiliki tim yang ingin berjuang satu sama lain," imbuhnya.

Diketahui, Belanda juga ternyata kehilangan salah satu pemain kuncinya, yakni Frenkie de Jong, lantaran mengalami cedera. 

Tidak hanya itu, de Jong bahkan harus absen dari turnamen Euro 2024. Namun, Belanda di mata penggemar sepakbola tetap menjadi negara favorit serta kuat dan pasti bisa menang dari Polandia yang tengah mengalami kepincangan.

Baca Juga: Southgate: Jika Inggris Tidak Juara, Saya Mengundurkan Diri!

Kendati demikian, kapten pengganti Zielinski tetap optimis walaupun Belanda berada pada peringkat tinggi di Fédération Internationale de Football Association (FIFA). 

"Tim Belanda adalah tim yang terkenal di sepak bola Eropa, ini adalah tim nasional yang hebat, peringkat tinggi di FIFA, tetapi saya tidak berpikir peringkat itu akan berperan besar besok," tega Zielinski.

"Di babak kualifikasi, memang tidak sesuai dengan yang kami harapkan. Namun, yang paling penting adalah kami berada di sini dan kami akan melakukan apa pun yang kami bisa," sambungnya.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026: Jordi Amat Dipastikan Absen di Laga Kontra Filipina, Jay Idzes Siap Diturunkan

Walaupun tampil pincang, Polandia akan mendapat tambahan suntikan motivasi dari para pendukung mereka yang tercatat sebagai diaspora besar di Jerman.

Halaman:

Editor: Mamiq Alki

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah