Mengenal Lebih Dekat Organisasi AIMI 'Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia' yang Ada di NTB

- 11 Agustus 2022, 19:50 WIB
Mengenal Lebih Dekat Organisasi AIMI 'Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia' yang Ada di NTB
Mengenal Lebih Dekat Organisasi AIMI 'Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia' yang Ada di NTB /Dok. Warta Lombok.com/Kamariah

WARTA LOMBOK - Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI) adalah organisasi nirlaba berbasis kelompok, sesama ibu menyusui. Tujuan dari AIMI ini adalah menyebarluaskan pengetahuan dan informasi tentang menyusui serta meningkatkan angka ibu menyusui di Indonesia.

AIMI Berdiri pada tanggal 21 April 2007, saat ini AIMI tersebar di 19 daerah/provinsi, terdiri dari: Aceh, Sumatra Utara, Bangka Belitung, Sumatra Barat, Jambi, Lampung, Kepulauan Riau, Sumatra Selatan, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan, Nusa Tenggara Barat, dan Pusat (DKI Jakarta).

Serta memiliki cabang di 10 kotamadya/kabupaten di luar ibu kota provinsi yakni: Depok, Cirebon, Bekasi, Bogor, Solo, Purwokerto, Bantul, Malang, Sorowako, dan Madiun. Sekretariat AIMI berkedudukan di DKI Jakarta.

Baca Juga: Sosialisasi SEHATI Bagi Pelaku Usaha Mikro dan Kecil di Desa Dasan Geria

Menukik Sejarah AIMI di NTB. Diawali dari Komunitas pendukung ibu menyusui yang bernama “ASI For Baby NTB” (AFB NTB) didirikan pada tanggal 22 Februari 2015.

Dimana komunitas ini dibentuk atas dasar kurangnya dukungan dan keperdulian keluarga, masyarakat, dan lingkungan kerja terhadap ibu menyusui.

Seiring dengan berjalannya waktu, komunitas AFB mulai dikenal masyarkat luas dan memiliki anggota yang cukup signifikan di jejaring sosial media.

AFB NTB, mulai menyusun keanggotaan dan menyusun program kerja tahunan secara konsisten dan sistematis sampai saat ini. Berbagai kegiatan edukasi, baik online maupun offline seperti bincang Asik/talkshow di radio dan tv lokal, konseling ASI saat car free day maupun homevisit, AFB goes to community, AFB goes to campus dan masih banyak kegiatan-kegiatan lainnya yang membuat AFB menjadi partner ibu hamil dan menyusui di NTB.

Baca Juga: Gangaa ANTV: Semua TERKEJUT, Sagar Tiba-Tiba Membela Palash dan Mengaku Kalah, Ada Apa?

Halaman:

Editor: Baiq Hurratul Hasanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x