Jawaban Luna Maya Ketika Ditanya Prioritas Dalam Hidup, 'Jujur Gue Lagi Gak Ada'

- 13 Desember 2020, 21:47 WIB
Aktris Luna Maya
Aktris Luna Maya /Instagram/@lunamaya

WARTA LOMBOK - Aktris cantik Luna Maya menanggapi pertanyaan tentang prioritas dalam hidupnya selama tahun 2020.

Luna menjawab dengan gamblang jika ia tidak memiliki prioritas di tahun ini. Ia mengungkapkan itu ketika hadir sebagai bintang tamu di OOTD Trans7.

Aktris berdarah Bali itu menjawab setiap pertanyaan Deddy Corbuzier dan Ivan Gunawan yang menjadi host acara talk show itu.

Baca Juga: Bill Gates Prediksi Covid-19 Akan Berakhir 2022, Negara Kaya Lebih Dulu Normal

Dikutip Warta Lombok.com dari Zona Jakarta dengan artikel "Ditanya Perihal Utama Dalam Hidup, Luna Maya, Luna Maya: Jujur Gue Lagi Gak Ada Prioritas...", Ivan menanyakan prioritas Luna Maya dalam hidupnya hingga menanyakan fokus berkarir.

"Apa yang jadi prioritas Luna saat ini? Tetap ngepush di pekerjaan kah?" tanya Ivan Gunawan.

Luna menjawab hanya menjalani rutinitas sehari-hari dan belum terpikirkan mengenai prioritasnya.

"Sekarang prioritasnya, jujur gue lagi nggak ada prioritas. Jadi gue lagi ngejalanin," jawab Luna.

Luna Maya menambahkan jika situasi karena pandemi Covid-19 sekarang merubah rencananya di tahun ini.

Baca Juga: Empat Orang yang Mengancam Akan Menggorok Leher Mahfud MD Ditangkap Polisi, Mahfud: Urusan Aparat

Luna seakan memiliki rencana yang panjang akan tetapi munculnya pandemi di awal tahun 2020 merubah itu.

"Karna pandemi ini bener-bener ngehit gue juga sih. Dengan pandangan gue 'wah prioritas gue tahun ini' tadinya di awal tahun ini, 'prioritas gue pokoknya sekarang gue siap untuk memasuki fase kehidupan yang baru'. Boro-boro, terkungkunglah di rumah berbulan-bulan," ujar Luna.

Lantara rencana dengan realita bertolak belakang, maka Luna menilai bahwa dirinya sudah tidak ada prioritas di tahun ini.

"Jadi tiba-tiba tu gue kayak 'gue rencana ini tu penginnya begini tapi ternyata jalannya beda'. Jadi gue tu nggak ada (prioritas)," ungkap wanita berusia 37 tahun itu.

Baca Juga: Kurangi Konsumsi Mie Instan Berlebihan Sebab Berdampak Buruk Bagi Kesehatan Tubuh

Kendati demikian, Luna berharap bisa menjalani hidup apa adanya dan berusaha untuk sebaik mungkin.

Ia juga berharap jika hari esok akan lebih baik dibanding hari sebelumnya

"Sekarang ini pokoknya gue hidup untuk hari ini, gue berusaha untuk hari ini sebaik mungkin, gue mau sehat hari ini. Mudah-mudah besok lebih baik lagi," kata Luna.

Senada dengan Luna, Deddy mengungkapkan jika tahun 2020 ini memang berbeda sehingga menuntut kita untuk bersyukur dibanding banyak berharap.

"Tahun 2020 ini bukan untuk berharap banyak, tapi untuk bersyukur pada apa yang kita punya," tandas Deddy.***(Zona Jakarta/Nika Wahyu)

 

Editor: Herry Iswandi

Sumber: Zona Jakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x