Bill Gates Prediksi Covid-19 Akan Berakhir 2022, Negara Kaya Lebih Dulu Normal

- 13 Desember 2020, 21:12 WIB
Pengembang Perangkat Lunak sekaligus Pebisnis, Bill Gates
Pengembang Perangkat Lunak sekaligus Pebisnis, Bill Gates /Instagram/@thisisbillgates

WARTA LOMBOK - Mantan bos Microsoft, Bill Gates mengungkapkan waktu dimana pandemi Covid-19 akan berakhir.

Bill Gates mengatakan jika kehidupan baru akan kembali normal setelah memasuki pertengahan tahun 2022.

Ia menambahkan jika penduduk dunia saat ini harus bersabar dan berjuang menghadapi virus Covid-19 yang masih akan ada hingga satu tahun lebih.

Baca Juga: Kurangi Konsumsi Mie Instan Berlebihan Sebab Berdampak Buruk Bagi Kesehatan Tubuh

Mantan pendiri Microsoft itu berpendapat jika negara kaya akan lebih dulu keluar dari jeratan Covid-19

Pernyataan Bill Gates didasarkan oleh penelitian vaksin yang mengalami perkembangan dan menunjukkan titik terang.

Sosok yang termasuk dalam deretan orang terkaya dunia itu melihat adanya persaingan antar negara-negara maju khususnya dalam mendapatkan vaksin Covid-19.

Hal tersebut yang membuatnya yakin jika negara kaya akan lebih dulu mendapatkan pasokan awal dari vaksin Covid-19 ini.

Seperti dikutip Warta Lombok.com dari Zonajakarta.com dengan artikel "Prediksi Pandemi Covid-19 Baru Berakhir 2022, Bill Gates: Negara Kaya Akan Lebih Dulu Normal", ia memperkirakan bahwa kehidupan normal akan lebih cepat dirasakan pada musim semi 2021.

Halaman:

Editor: Herry Iswandi

Sumber: Zona Jakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x