Tips Memilih Menantu Idaman Menurut Imam al Hasan al Bashri

- 25 Oktober 2022, 08:25 WIB
Ilustrasi/Imam al Hasan al Bashri menjelaskan cara memilih calon menantu yang disyariatkan Islam.
Ilustrasi/Imam al Hasan al Bashri menjelaskan cara memilih calon menantu yang disyariatkan Islam. /UNSPLASH/Fahrad Norouzi

WARTA LOMBOK - Orang tua yang memiliki anak perempuan kerap dihinggapi kebimbangan saat didatangi oleh laki-laki yang ingin meminang anak perempuannya.

Dalam hal ini, orang tua perlu memperhatikan tips memilih menantu yang dipesan oleh Imam al Hasan al Bashri.

Beliau menasihati orang-orang tua yang memiliki anak perempuan untuk menyeleksi benar calon menantu laki-lakinya.

Baca Juga: Ternyata Inilah Alasan Abu Jahal Enggan Beriman Kepada Rasulullah SAW

Imam al Hasan al Bashri berpesan kepada orang tua untuk memperhatikan ketakwaan calon menantunya.

Beliau menjelaskan lebih lanjut bahwa ketakwaan yang dimaksud bukan hanya dalam artian kesalehan individual.

Ini berupa ritual formal seperti ibadah wajib maupun ibadah sunnah tetapi juga mencakup kesalehan sosial dalam konteks domestik rumah tangga.

وقال رجل للحسن قد خطب ابنتي جماعة فمن أزوجها قال ممن يتقي الله فإن أحبها أكرمها وإن أبغضها لم يظلمها

Artinya, “Seseorang bertanya kepada Imam Al-Hasan Al-Bashri, ‘Beberapa pemuda melamar anak perempuanku? Dengan siapa baiknya kunikahkan dia?’ Imam Al-Hasan menjawab, ‘(Nikahkanlah anakmu) dengan pemuda yang bertakwa kepada Allah, yang kelak jika hatinya sedang senang ia akan menghormati anakmu dan jika sedang marah ia tidak akan menzaliminya.’” (Imam Al-Ghazali, Ihya Ulumiddin)

Baca Juga: Pendidikan Sebenarnya Mulai dari Lingkungan Keluarga

Halaman:

Editor: Herry Iswandi

Sumber: nu.or.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x