Resep Cookies Kacang Cokelat Almond, Membuatnya Tidak Terlalu Sulit, Rasa Manisnya Juara Lembutnya Bikin Betah

5 Juni 2022, 16:09 WIB
Resep cookies kacang cokelat almond. /Instagram.com/@yulichia88

WARTA LOMBOK - Kue biasanya akan disajikan setiap kali ada acara atau saat keluarga berkunjung ke rumah.

Salah satu jenis kue yang  memiliki tempat di hati para pencintanya adalah cookies kacang cokelat almond. 

Rasanya yang manis dan lembut membuat cookies kacang cokelat almond selalu menjadi pilihan untuk dijadikan hidangan.

Baca Juga: Kangen dengan Kue Kering yang Renyah dan Manis? Berikut Resep Membuat Butter Cookies, Dijamin Anti Gagal

Anda juga bisa membuat cookies kacang cokelat almond di rumah. Yuk simak resep cookies kacang cokelat almond berikut ini.

Dikutip wartalombok.com dari postingan yang diunggah akun Instagram @yulichia88 pada Minggu, 5 Juni 2022, berikut resep cookies kacang cokelat almond.

Bahan:

• 90 gr selai kacang homemade

• 100 gr KIS gula halus

• 1 butir kuning telur

• 90 gr terigu kunci

• 8 gr Cocoa Powder

• 2 gr Cocoa Black Powder

• 65 gr margarin mix butter

• ¼ sdt baking powder

• Putih telur untuk olesan topping potongan almond

Baca Juga: Tulis Puisi Menyentuh Penuh Duka, Ridwan Kamil: Wahai Sungai Aare, Aku Titipkan Jasad Anak Kami Kepadamu

Cara membuat :

1. Mixer sebentar butter, gula halus, sampai gula halus larut, lalu masukkan kutel mixer rata, tambahkan selai kacang, mixer rata.

2. Masukkan terigu, baking powder, cocoa powder yang sdh diayak terlebih dahulu, aduk rata pakai spatula.

3. Bentuk dan cetak sesuai selera, oles putih telur, taruh almond, tata di loyang yang sudah dialas baking paper.

Baca Juga: Jajanan Favorit si Buah Hati, Berikut Resep dan Cara Membuat Cilok yang Lezat dan Nikmat, Dijamin Anti Gagal

4. Panggang di oven yg sudah dipanaskan terlebih dahulu suhu 150°C api atas bawah 20 menit atau sampai matang (tergantung oven masing-masing dan tergantung ketebalan cookies ya), karena warnanya cokelat, hati-hati gosong.

5. Setelah cookies dingin, baru masukkan toples kedap udara.

Demikian resep cookies kacang cokelat almond. Selamat mencoba.***

Editor: Baiq Hurratul Hasanah

Sumber: Instagram @yulichia88

Terkini

Terpopuler