Resmi Gantung Sepatu! Rekam Jejak Inspiratif Ozil yang Membuat Warga Dunia Begitu Mencintainya

25 Maret 2023, 14:23 WIB
Ozil resmi gantung sepatu /Instagram.com/m10_official

WARTA LOMBOK – Di usianya yang baru menginjak 34 tahun, Mesut Ozil secara mengejutkan memutuskan untuk gantung sepatu dari dunia sepak bola. Cedera pada dirinyalah yang menjadi alasan mengapa Ozil mundur dari olahraga yang membesarkan namanya tersebut.

Dalam karirnya bermain sepak bola. Ozil tentunya telah melakukan banyak hal, entah di dalam maupun di luar lapangan. Statusnya yang telah resmi gantung sepatu di usia yang masih cukup muda, Ozil tetap berhasil menunjukkan kelasnya sebagai pesepak bola dunia.

Dikutip Wartalombok.com dari video unggahan YouTube GL NEWS – REPORT pada Sabtu, 25 Maret 2023. Berikut beragam aksi inspiratif Ozil yang membuatnya begitu dicintai oleh banyak orang, terkhusus para fans sepak bola.

Baca Juga: Ganjaran Pahala Berhubungan Intim Dengan Isteri, Simak Penjelasannya

1. Mengajar Ronaldo al-Fatihah
Menurut beberapa laporan, Cristiano Ronaldo merupakan sosok pemain sepak bola yang ternyata menghafal surah al-Fatihah. Sebuah kabar yang tentunya sangat mengejutkan, karena Ronaldo bukanlah pemeluk agama Islam.

Ronaldo bisa membaca surah al-Fatihah karena diajari oleh Mesut Ozil. Dua pemain tersebut pernah bermain bersama selama 3 musim di Real Madrid.

Sehingga hal yang wajar jika Ozil mau mengajari tentang agama yang dipeluknya, salah satunya yakni mengajar membaca surah al-Fatihah yang kita ketahui bersama bahwa surah tersebut mengandung begitu banyak kemuliaan.

2. Membantu korban gempa Turki
Sebelum memutuskan untuk pensiun dari dunia sepak bola, Ozil bermain di Liga Turki bersama Istanbul Basaksehir FK. Namun sangat disayangkan karena sepak bola di Turki harus tertunda, disebabkan gempa dahsyat yang mengguncang Turki.

Sebagai pemain dengan solidaritas yang tinggi, Ozil kemudian berinisiatif untuk memberikan bantuan.

Baca Juga: Sinopsis Nakusha ANTV Sabtu, 25 Maret 2023: Jahat! Digu Diikat dan Disiksa oleh Nana

Bahkan dirinya terjun langsung dalam proses memberikan bantuan yang dibutuhkan para korban. Sebuah aksi yang tentunya sangat patut tuk dicontoh dari mantan pemain Arsenal tersebut.

3. Mendukung muslim Uighur Negara China
Pada tahun 2019 lalu, Ozil mendapatkan masalah yang dimana masalah itu mengancam karir sepak bola dirinya bersama klubnya, yakni Arsenal.

Hal itu terjadi karena Ozil membuat cuitan di Twitter dengan memberikan dukungan kepada muslim Uighur yang ada di China. China yang mengetahui hal tersebut kemudian tidak terima dan melakukan protes kepada Arsenal.

Melihat salah seorang pemainnya berbuat ulah, The Gunners kemudian mengasingkan Ozil dan akhirnya membuangnya ke Fenerbahce dengan status bebas transfer.

4. Rela menjadi bentuk perlawanan Timnas Jerman
Pada gelaran Piala Dunia tahun lalu, Timnas Jerman secara tiba-tiba menjadi tim yang paling banyak disorot. Bukan karena prestasinya, melainkan karena aksi memalukan mereka saat membagikan isu LGBT (Lesbian, Gay, Biseksual, dan Transgender).

Sebagai tuan rumah, Qatar tentunya tidak terima jika negara mereka digunakan untuk aksi tersebut. Mereka kemudian menggunakan foto serta gambar Ozil sebagai bentuk perlawanan.

Ozil yang melihat fenomena tersebut tampak diam saja. Bahkan dirinya mendukung dengan apa yang dilakukan oleh supporter Qatar.

5. Jadi inspirasi para pemain yang muda
Karir Ozil bersama Real Madrid, ternyata begitu diperhatikan oleh Marco Asensio. Pemain asal Spanyol itu mengaku jika dirinya terinspirasi dengan aksi-aksi Ozil di lapangan. Ia menganggap bahwa Ozil merupakan pemain yang sangat anggun.“pada beberapa tahun silam, saya menyaksikan seksama Mesut Ozil, pemain yang berkualitas dan memiliki permainan yang anggun”, ujar Asensio.

6. Bantuan operasi ke 1000 anak seluruh dunia
Dalam ajang Piala Dunia tahun 2018, performa Ozil mendapatkan banyak kritikan. Akan tetapi, dirinya tidak peduli dengan kritikan yang didapatkan.

Dirinya bahkan berniat untuk menunjukkan jiwa sosialnya kepada sesama dan sasaran Ozil kali ini ialah anak-anak. Hal itu diungkapkan oleh agen Ozil, yakni Erkut Sogut. Menurut kliennya itu, ia siap mendanai 1000 anak di seluruh dunia untuk melakukan operasi.
“saat Piala Dunia tahun 2018, dia memberitahu saya ‘Saya ingin melakukan ini lebih besar. Ayo ubah hidup 1000 anak-anak, ayo lakukan 1000 operasi’. Saya berkata ‘Ini akan menghabiskan jutaan pounds’. Lalu dia menjawab ‘Jika saya tidak membagikan uang saya ini sekarang, lalu kapan? Dan kepada siapa”, kata Sogut.

7. Membayar gaji maskot yang kena PHK
Pada tahun 2020 lalu, Arsenal terpaksa melakukan PHK terhadap maskot mereka. Hal itu dilakukan oleh The Gunners, karena tim asal London tersebut sedang mengalami masalah finansial akibat pandemi virus Corona.

Ozil yang melihat hal tersebut kemudian tergerak hatinya untuk memberikan bantuan. Dirinya kemudian menyisihkan gajinya untuk diberikan kepada sang maskot. Gaji itu akan terus diberikan Ozil selama dirinya menjadi pemain Arsenal.

Baca Juga: MUJARAB! 4 Manfaat Positif dari Rajin Sholat di Waktu Subuh, Fisik dan Mental Jadi Aman

Jadi itulah 7 aksi inspiratif dari Ozil yang membuat dunia sangat mencintainya. Selamat pensiun Mesut Ozil. Semoga terus sukses meski sudah tak lagi menjadi aktor lapangan hijau atau pemain sepak bola lagi. Semoga bermanfaat.***

Editor: Ilham Tetu

Sumber: YouTube GL NEWS - REPORT

Tags

Terkini

Terpopuler