Liga Primer Inggris: Liverpool Hancurkan Crystal Palace Tujuh Gol Tanpa Balas

- 20 Desember 2020, 00:18 WIB
Para pemain Liverpool rayakan gol ke gawang Crystal Palace dalam lanjutan Liga Inggris matchday 14*
Para pemain Liverpool rayakan gol ke gawang Crystal Palace dalam lanjutan Liga Inggris matchday 14* /Instagram/@liverpoolfc

WARTA LOMBOK - Liverpool torehkan kemenangan telak atas Crystal Palace dalam lanjutan Liga Inggris pada Sabtu, 19 Desember 2020.

Tak tanggung-tanggung The Reds menggulung Crystal Palace dengan lesakan tujuh gol ke gawang anak asuh Roy Hodgson pada matchday ke-14 Liga Primer Inggris.

Bertandang ke markas Palace, pelatih Jurgen Klopp mencadangkan bintang Mohamed Salah. Pemain Jepang Takumi Minamino yang diturunkan sebagai starter membuka keran gol Liverpool ketika laga baru berjalan tiga menit. 

Baca Juga: Mucikari Artis Inisial TA yang Diduga Terlibat Prostitusi Online Sudah Diringkus Polisi

Gol tersebut sekaligus menjadi gol debut Minamino di ajang Liga Inggris setelah didatangkan Liverpool dari Salszburg musim lalu. Ia ditempatkan pada sisi penyerang kanan, posisi yang sering diisi Mo Salah, seperti dikutip Warta Lombok.com dari Premier League.

Sadio Mane mencetak gol kedua Liverpool pada menit ke-35 setelah mendapat umpan dari Roberto Firmino didalam kotak penalti. Pada menit ke-44 giliran Firmino yang mencatatkan nama di papan skor setelah mencetak gol hasil umpan silang Robertson.

Tuan rumah Crystal Palace berupaya mengejar ketertinggalan dengan melakukan tusukan-tusukan di sisi pertahanan Liverpool yang dijaga dua bek jangkung, Fabinho dan Matip serta penjaga gawang Alisson Becker.

Alih-alih mencetak gol, gawang Palace kembali dibobol setelah kapten Henderson melepaskan tendangan dari luar kotak penalti yang mengarah ke sudut kanan gawang Palace. Henderson yang berlari dari belakang melakukan tembakan first time setelah mendapat umpan Trent Alexander Arnold.

Baca Juga: Bentuk Wajah Ternyata Pengaruhi Sifat Seseorang Lho, Simak Penjelasannya

Halaman:

Editor: Herry Iswandi

Sumber: Premier League


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah