Jelang PON XX Papua, Kementerian Perhubungan Janjikan Kelancaran Mobilitas Peserta

- 7 Juli 2021, 07:05 WIB
Menyambut perhelatan PON XX di Papua, Kementerian Perhubungan menjamin transportasi selama event aman.
Menyambut perhelatan PON XX di Papua, Kementerian Perhubungan menjamin transportasi selama event aman. /Instagram/@ponxx2020papua

WARTA LOMBOK -  Pemerintah melalui Kementerian Perhubungan sedang menyiapkan segala sesuatunya untuk kesuksesan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2021 di Papua. Salah satunya kelancaran mobilitas peserta.

Kementerian Perhubungan memberikan dukungan berupa 428 bus untuk mengangkut atlet dan ofisial selama pelaksanaan PON XX Papua pada 2-15 Oktober 2021 mendatang.
 
Bus tersebut akan tiba pada September dan selanjutnya disebar di empat klaster penyelenggara PON, yakni Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Kabupaten Mimika, dan Kabupaten Merauke.
 
 
 
Sebanyak 428 bus disiapkan untuk melayani 9.703 atlet dan 9.663 ofisial di empat klaster pertandingan PON XX Papua.
 
Dari keempat klaster tersebut, Kota Jayapura mendapat bus sebanyak 175 bus, Kabupaten Jayapura 123 bus, Kabupaten Mimika 92 bus, dan Kabupaten Merauke 38 bus.
 
Menteri Perhubungan berkomitmen membantu mengirimkan sejumlah kapal angkut kecil untuk melayani angkutan air dan danau, pembangunan dan perbaikan fasilitas perlengkapan jalan di kota dan Kabupaten Jayapura, membangun dan mempersiapkan bus air di Dermaga Ponton Danau Sentani.

PON XX Papua sebelumnya direncanakan digelar pada tahun 2020, namun terpaksa dibatalkan akibat pandemi Covid-19.

Perhelatan PON Papua XX yang sempat tertunda akibat pandemi Covid-19 tersebut baru akan dilaksanakan pada 2-15 Oktober 2021 mendatang.

Baca Juga: Kontrak Lionel Messi Berakhir, Fans Barcelona Berharap Sang Mega Bintang Tetap Bertahan

Baca Juga: Liga 1 Indonesia Resmi Ditunda PSSI, dr. Tirta Berikan Pendapat

Kementerian Perhubungan mengajak segenap pemuda untuk bersama-sama mendukung jalannya PON XX di Papua agar dapat terlaksana dengan sukses.***

 

Editor: Herry Iswandi

Sumber: Kementerian Perhubungan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x