Sosialisasi Tematik Lingkungan dan Pelaku Pariwisata di Desa Pengadangan Pringgasela Kabupaten Lombok Timur

15 Juli 2022, 12:28 WIB
Sosialisasi Tematik Lingkungan dan Pelaku Pariwisata di Desa Pengadangan Pringgasela Kabupaten Lombok Timur /Dok. Wartalombok.com

WARTA LOMBOK - Melihat dari perkembangan globalisasi saat ini yang begitu pesat banyak sekali perubahan-perubahan yang terjadi yang sifatnya signifikan, baik dari pola pikir, perilaku, bahkan tata cara orang hidup.

Semakin berkembangnya globalisasi saat ini kita semua di tuntun untuk bagaimana bisa beradaftasi dengan situasi. Di salah satu sosialisasi yang dilakukan KKN Universitas Mataram pada hari Kamis tanggal 6 juli 2022 mengangkat tema tematik pariwisata dan lingkungan sebagai wadah untuk kesadaran tentang bagaimana pentingnya lingkungan dan pariwitasa diregenerasi yang akan datang.

Pariwisata merupakan perjalanan yang di lakukan oleh seseorang dari satu tempat ke tempat yang lainnya bukan untuk menetap melainkan dengan tujuan rekreasi agar keinginannya terpenuhi, pariwsata salah satu aset terbesar untuk menaikkan devisa negara selain daripada tempat untuk kepuasan semata.

Baca Juga: Tips Buat Kamu yang Masih Bingung Mencari Judul Skripsi, Jurus Ini Dijamin Langsung Acc

Baca Juga: Perlu Dicatat! Ini Beberapa Cara Mengatasi Plagiarisme Skripsi yang Wajib Kalian Ketahui

Dikutip dari statmen yang dikeluarkan dari salah satu dinas kepariwisataan yang mengatakan bahwa pariwisata adalah investasi yang menjandikan kesejahteraan yang berskala panjang, bahkan regenerasi yang akan datang akan bisa menikmati.

Strategi yang dilakukan untuk menarik perhatian pengunjung dengan cara sedikit kontroversial tetapi tidak menjadi polemik di dalam suatu masyarakat dan tidak ada yang akan dirugikan secara menyeluruh.

Salah satu contoh strategi pariwisata yang dilakukan di salah satu daerah yang sedikit kontrovesial dengan akal logika manusia yaitu candi Brobudur, yang dikenang atau diketahui oleh masyarakat dibuat dalam jangka waktu kurang dari 24 jam atau sehari semalam itu yang kemudian sedikit sangat tidak masuk akal secara logika, tetapi itu merupakan suatu strategi yang dilakukan untuk menarik perhatian dalam jangka waktu 5-15 tahun yang akan datang.

Itu juga merupakan dongeng semata, tapi itulah kejadian yang kita tidak pernah sadar akan hal itu, kutip dari pernyataan dinas kepariwisataan dalam salah satu pertemuan di desa Pengadangan Kecamatan Pringgasela Kabupaten Lombok Timur, dan dihadiri langsung oleh kepala desa, staf desa, pelaku pariwisata, ketua pokdarwis, ketua karang taruna dan kami sendiri UIN Mataram menjadi tamu undangan disosialisasi yang diagendakan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Sagitarius Hari ini 15 Juli 2022: Ini Adalah Kesempatan Untuk Memaksimalkan Penghasilan

Sebelum pariwisata terlihat menarik di mata masyarakat, lingkungan juga harus diperhatikan untuk menujang enviroment ethics atau tata bahasa lingkungan supaya lingkungan juga menjadi salah satu hal yang paling berpengaruh di dalam pariwisata untuk menarik mata masyarakat dan salah satu yang harus diperhatikan.

Lingkungan merupakan kombinasi antara kondisi fisik yang mencakup keadaan sumber daya alam seperti tanah, air, energi surya, dan mineral. Misalnya didalam undang-undang no. 23 tahun 1997 tentang pengelolaan lingkungan hidup, definisi lingkungan hidup adalah kesatuan ruang dengan semua benda, daya, keadaan, dan mahluk hidup, termasuk manusia dan perilakunya yang mempengaruhi keberlangsungan perikehidupan dan kesejahteraan manusia serta mahluk hidup.

Dengan demikian, ketua karang taruna desa Pengadangan Budi Setiawan melontarkan pertanyaan kepada pemateri tentang potensi pariwisata di desa Pengadangan dan perwakilan mahasiswa UIN Mataram Faiq Yusri juga melontarkan beberapa pertanyaan terkait dengan tematik lingkungan dan pelaku pariwisata pada agenda sosialisasi tersebut.

Baca Juga: Ganjaran Pahala Berhubungan Intim Dengan Isteri, Simak Penjelasannya

Perlu kita ketahui bahwasanya pariwisata memiliki potensi besar untuk kedepannya, karna melihat dari beberapa pariwisata yang ada di NTB khusunya memiliki alam dan lingkungan yang sangat menarik dan masih alami untuk dijadikan usaha dibidang pariwisata tentunya.***

Editor: Muhamad Ilham

Tags

Terkini

Terpopuler