Desa Mungkin Menaruh Harapan Besar Kepada Pemerintah Kabupaten Sumbawa Besar! Desa Mungkin Yang Tertinggal

- 14 April 2023, 07:15 WIB
Gambar Andri
Gambar Andri /Pemuda desa Mungkin

WARTA LOMMBOK - Desa Mungkin yang merupakan salah satu desa yang berada di wilayah kecamatan Orong Telu, Kabupaten Sumbawa Besar, Nusa Tengara Barat (NTB).

Sumbawa besar yang saat ini di pimpin oleh H.Mahmud Abdullah sebagai bupati dan Dewi Noviani wakil bupati, pada periode ini dikenal dengan nuansa  Sumbawa Gemilang yang berkeadaban.

Dengan tagline tersebut pada masa kampanyenya selalu di serukan di berbagi kalangan sehingga masyarakat Sumbawa Besar menyimpan menjadi mimpi baru yang dinantikan oleh masyarakat Sumbawa Besar, terkhusus masyarakat di Desa Mungkin.

Baca Juga: TREND BUKBER! Tantangan Bawa Makanan Sendiri Sesuai Inisial Nama, Seru dan Penuh Makna

Keyakinan masyarakat Desa Mungkin kala itu semakin menguat ditambah lagi dengan rombongan timnya datang menumpahkan liurnya menegaskan kepedulian Mo-Novi terhadap Desa Mungkin. Masyarakat Desa Mungkin semakin semangat memenangkan paslon untuk karena masyarakat menaruh harapan besar untuk perbuahan Desa Mungkin.

Desa mungkin yang sejak dahulu kala meminta dan memohon kepada pemimpin Sumbawa Besar agar sedikit nasibnya bisa di sama ratakan dengan desa–desa di wilayah lain yang ada kabupaten sumbawa pada umumnya dan khususnya yang berada di wilayah kecamatan Orong Telu.

Kurang lebih 1 juta penduduk yang bermukim di Desa Mungkin dan terdapat lima dusun yang menaruh harapan besar pada pemerintahan Mo-Novi, terutama untuk akses jalan yang tidak layak pakai dengan segera di perbaiki.

Jalan merupakan akses penting dalam transportasi masyarakat untuk menunjang kehidupan sehari–hari masyarakat, masyarakat tidak bisa terlepas dari alat transportasi  untuk menempuh perjalanan dan memenuhi kebutuhan, dasar hidupnya tentu membutuhkan akses baik dan layak untuk memudahkan sehingga dapat melancarkan aktivitas masyarakat.

Baca Juga: Kaya Nutrisi! Simak Manfaat Terong untuk Kesehatan yang Sayang Anda Lewatkan

Desa Mungkin salah satu Desa yang berada di wilayah Kecamatan Orong Telu memiliki ruas jalan kurang lebih 7 KM, masyarakat Desa Mungkin menaruh harapan pada pemerintah kabupaten Sumbawa Besar untuk libatkan akses jalan pada Desa Mungkin sebagai program pembangunan.

Kerusakan  jalan yang sangat serius sehingga petani sangat sulit untuk menjual hasil panen yang dapat mengancam petani rugi besar, pasalnya kendaraan roda empat tidak dapat mengakses jalan tersebut, terlebih pada musim hujan mendatang kendaraan roda dua pun sangat sulit menggunakan jalan tersebut.

Persoalan yang sama pada setiap tahun sangat mengancam kerugian pada petani di Desa Mungkin, Kecelakaan berat pula tidak dapat terhidarkan oleh kendaraan pengangkut hasil panen masyarakat

Berbagai upaya telah dilakukan untuk mendaptkan bantuan pemerintah namun hingga saat ini belum ada respon serius dari pemerintah kabupaten Sumbawa. Besar harpan masyarakat supaya akses jalan Desa Mungkin di perbaiki.***

Editor: Mamiq Alki

Sumber: Andri Ariansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah