Ratusan Aktivis Galang Dukungan untuk Karman Calon Walikota Mataram

- 14 Juni 2024, 19:47 WIB
Caleg DPR RI, H. Karman dari PKS (dok: istimewa)
Caleg DPR RI, H. Karman dari PKS (dok: istimewa) /

WARTALOMBOK - Pilkada serentak sudah mulai panas. Berbagai manuver partai telah nampak, dengan beredarnya spanduk, meme di sosmed dan loby-lobby politik.

 

Teranyar beredar sejumlah pamflet dibeberapa WhatsApp group, bertuliskan Deklarasi 100 Aktivis mendukung Bang Karman BM untuk maju sebagai Calon Walikota Mataram. Rupanya tidak sekedar gimmick politik semata menjelang momentum Pilwakot yang akan diselenggarakan pada bulan November mendatang.

 

Panitia pelaksana, Abd. Majid, menyampaikan kebenaran informasi tersebut, melalui pesan media, Kamis 13 Juni 2024

Baca Juga: G7 Sepakati Pinjaman 50 Miliar Dolar Untuk Ukraina, Putin Ancam Balas Dendam!

"Kami melihat, pilkada kota mataram ini sangat strategis. Karena kota inj barometer nusa tenggara barat (NTB). Dan munculnya figur aktivis seperti Karman, itu sesuatu yang harus kita dukung," terang Abdul Majid.

 

"Ada pembicaraan dengan beberapa teman-teman aktivis dari berbagai latar belakang, akan mendeklarasikan dukungannya pada Bakal Calon Wali Kota Mataram, H Karman BM," ungkap Majid.

 

Abd. Majid yang juga Ketua Asosiasi Pedagang Kaki Lima (APKLI) NTB menyampaikan alasan-alasan mendukung Karman BM.

Baca Juga: Dampak Judi Online Lahirkan Keluarga Miskin Baru, Menko PMK Muhadjir: Mereka Masuk Daftar Penerima Bansos

 

"Karman representatif aktivis. Punya pengalaman berorganisasi dari basic, nasional dan internasional, tentu punya kapasitas memimpin. Karman juga bergaul, dan berinteraksi dengan semua kalangan, tidak membeda-bedakan. Gayanya friendly, merangkul. Saya yakin ruang partipasi akan hidup di mataram nantinya," tambah majid.

 

Para aktivis tidak persoalkan Karman maju dari partai apapun dan berpasangan dengan siapapun.

Baca Juga: Champion Cabai Indonesia Gelar Aksi Hadirkan Cabai Harga Petani di Lombok Timur

"Mengenai waktu dan tempat penyelenggaraan acaranya kami akan informasikan kembali kepada rekan-rekan media secepatnya," tutup pemuda yang berprofesi sebagai pengacara itu.***

Editor: Ahmad Riadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah