Menurunkan Kadar Gula Darah! Inilah Khasiat dan Manfaat Buah Bune untuk Kesehatan Tubuh

- 16 Mei 2023, 20:15 WIB
buah bune
buah bune /facebook suara hati sang istri

WARTA LOMBOK - Buah bune yang terkenal dengan warna merah terang dan berukuran mini ini memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

Di Indonesia, buah buni memang belum terlalu familiar. Buah buni lebih familiar di beberapa negara Asia lain seperti India, Malaysia dan Singapura.

Dapat dikatakan jika buah bernama latin Antidesma Bunius ini cukup langka di Indonesia. Bagian utama dari buah ini seperti daun, kulit pohon, dan buahnya diketahui dapat memberikan berbagai macam manfaat bagi kesehatan.

Baca Juga: Meningkatkan Kekebalan Tubuh! Inilah Khasiat dan Manfaat Jamur untuk Kesehatan Tubuh

Dikutip wartalombok.com dari video yang diunggah kanal YouTube Kunci Sehat Pada 8 Mei 2023, inilah khasiat buah bune.

1. Menurunkan Kadar Gula Darah

Gula darah dalam tubuh perlu dijaga agar tetap stabil dan tidak terlalu tinggi. Pasalnya, gula darah yang terlalu tinggi dapat memicu penyakit berbahaya seperti diabetes.

Dalam buah buni terdapat kandungan polifenol yang cukup tinggi. Polifenol diketahui dapat membantu menurunkan kadar gula darah dalam tubuh dan menurunkan risiko terkena diabetes tipe 2

2. Membantu Menjaga Kesehatan Jantung

Buah buni merupakan salah satu buah herbal yang dapat membantu menjaga kesehatan jantung. Sebuah penelitian menunjukkan jika ekstrak buah buni dapat membantu menurunkan stres oksidatif dan peradangan pada jantung.

Baca Juga: Melancarkan Pencernaan! Inilah Khasiat dan Manfaat Zucchini untuk Kesehatan Tubuh

Meski belum tahu pasti bagaimana cara kerja dari ekstrak buah buni ini, namun buah ini dianggap sebagai metode alternatif yang efektif untuk melawan perkembangan kerusakan jaringan pada jantung.

3. Membantu Mengontrol Tekanan Darah

Manfaat lain dari buah buni adalah dapat membantu mengontrol tekanan darah dalam tubuh. Buah buni dikenal dapat menyembuhkan tekanan darah tinggi atau hipertensi. Hal ini dikarenakan terdapat kandungan polifenol dan antioksidan tinggi yang bersal dari ekstrak buah buni.

Menjaga tekanan darah agar tetap stabil dan normal turut berkontribusi dalam mencegah terjadinya gangguan pada jantung. Hal ini dikarenakan tekanan darah tinggi atau hipertensi merupakan salah satu faktor yang dapat meningkatkan risiko terkena penyakit jantung.***

Editor: Mamiq Alki

Sumber: YouTube Kunci Sehat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah