Tinjau Gilimanuk, Menhub siap berikan yang terbaik

5 April 2024, 09:30 WIB
Menhub, Kapolri dan Panglima TNI saat meninjau kesiapan di Pelabuhan Gilimanuk /doc. Kemenhub / guruh/

WARTALOMBOK - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bersama Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, melakukan peninjauan di Pelabuhan Gilimanuk, Bali, pada Kamis 4 April 2024.

 

Menurut Menhub, persiapan untuk menyambut arus mudik dan arus balik Lebaran 2024 di pelabuhan ini telah berjalan dengan baik dan lancar. Meskipun begitu, ia menegaskan bahwa kita tidak boleh lengah karena Pelabuhan Gilimanuk dikenal sebagai lokasi rawan saat arus mudik, terutama setelah Tol Cipali dan Pelabuhan Merak.

 

"Saya mengapresiasi apa yang dilakukan PT ASDP berkaitan dengan cara bertindak baru, yakni penambahan kapal, penambahan dermaga, pengerukan, dan pengaplikasian pembelian tiket Ferizy," ujar Menhub.

 

Menurut pihak ASDP, tiket Ferizy kini tidak lagi dijual di pelabuhan. Oleh karena itu, mereka menyarankan agar masyarakat membeli tiket tersebut sebelum H-1.

 

Menhub juga menyoroti kondisi cuaca ekstrem di Selat Bali yang rawan, dan menekankan pentingnya koordinasi yang intensif dengan BMKG untuk memantau situasi cuaca. Dia juga meminta agar informasi terkait cuaca yang buruk segera disampaikan kepada masyarakat untuk menghindari risiko.

 

Terkait Volume to Capacity Ratio (V/C ratio) di Pelabuhan Gilimanuk, Menhub menekankan agar angkanya tetap di bawah 0,7 persen. Salah satu caranya adalah dengan memaksimalkan fungsi pelabuhan yang ada, dengan mempergunakan Pelabuhan Bulusan dan Pelabuhan Jangkar.

 

Menhub juga mengapresiasi langkah Panglima TNI, Kapolri, dan Forkompinda di Bali dan Jawa Timur dalam menghadapi arus mudik dan balik Lebaran 2024. Dia meminta agar koordinasi terus dilakukan dan setiap kebutuhan diinformasikan.

 

Dalam kesempatan tersebut, Panglima TNI meminta setiap kementerian dan lembaga terkait untuk selalu berkoordinasi di posko terpadu selama periode mudik dan balik Lebaran 2024. Dia juga menyatakan kesiapan TNI dalam membantu Polri dalam penanganan arus mudik di wilayah Bali.

 

Kapolri, di sisi lain, meminta jajarannya untuk mendukung penerapan delaying sistem di Pelabuhan Gilimanuk oleh ASDP guna meminimalisir potensi antrean. Selain itu, pos-pos pengamanan juga telah disiapkan untuk mengatasi potensi gangguan keamanan selama periode mudik.*

Editor: Ahmad Riadi

Tags

Terkini

Terpopuler