Habib Rizieq Perintahkan ini ke Simpatisannya saat Diperiksa Senin oleh Polda Metro Jaya

- 6 Desember 2020, 10:38 WIB
 Habib Rizieq
Habib Rizieq /ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/.*/ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal

WARTA LOMBOK – Kasus pelanggaran protokol kesehatan yang menyeretnya red. (Habib Rizieq) memasuki panggilan kedua setelah mangkir pada panggilan pertama.

Sempat mangkir pada panggilan pertama karena alas an pemulihan kesehatan setelah diketahui beliau memeriksa kesehatan di RS, Ummi beberapa waktu lalu.

Kini Habib Rizieq akan menjalani pemeriksaan sebagai saksi di Polda Metro Jaya pada hari Senin 7 Desember 2020 besok.

Baca Juga: Habib Rizieq Shihab Tak Hadiri Panggilan Polisi, Polda Metro Jaya: Tidak Wajar

Rizieq diperiksa sebagai saksi terkait pelanggaran protokol kesehatan di Petamburan, Jakarta Pusat, pada 14 November 2020 lalu.

Wakil sekretaris dan Kuasa Hukum FPI, Aziz Yanuar belum dapat memastikan Habib Rizieq akan memenuhi panggilan pemeriksaan tersebut atau tidak.

"Hadir atau Tidak, yang jelas saya pasti hadir," ucap Aziz Sabtu 5 Desember 2020.

Dikutip Warta Lombok dari laman PortalSurabaya.com dalam artikel “Bakal Diperiksa Senin, Ini Perintah Habib Rizieq Kepada Pendukungnya” Aziz mengatakan bahwa pihak FPI sudah menghimbau kepada para simpatisannya untuk tidak perlu hadir mendampingi Habib Rizieq saat pemeriksaan di Polda Metro Jaya untuk mencegah kerumunan terjadi lagi di tengah pandemi COVID-19.

Baca Juga: Berdalih Melenyapkan Kezaliman, Amien Rais Nyatakan Bersekutu dengan Habib Rizieq Shihab

Halaman:

Editor: LU Ali

Sumber: Portal Surabaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah