Menteri PUPR Meninjau Pembangunan Jalan Tol Cisumdawu di Jawa Barat pada Hari Libur Nasional

- 4 April 2021, 19:30 WIB
Menteri PUPR meninjau pembangunan tol Cisumdawu.
Menteri PUPR meninjau pembangunan tol Cisumdawu. /Twitter.com/@KemenPU

WARTA LOMBOK - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Menteri PUPR), Basuki Hadimuljono melakukan peninjauan proses pembangunan jalan tol Cisumdawu. 

Tol Cisumdawu merupakan jalan tol yang menghubungkan Cileunyi, Sumedang, dan Dawuan di Jawa Barat. 

Peninjauan tol Cisumdawu dilakukan oleh Menteri Basuki pada libur nasional Wafat Isa Al Masih yang bertepatan pada Jumat, 2 April 2021. 

Baca Juga: Jalan Tol Cisumdawu Ditargetkan Rampung Akhir Tahun 2021, Simak Keistimewaan Tol Sepanjang 60 Km Tersebut

Dikuti wartalombok.com dari akun Twitter Kementerian PUPR @KemenPU pada 2 April 2021, Menteri PUPR meminta penanganan lahan tol Cisumdawu dipercepat. 

Menteri Basuki juga meminta seluruh pihak untuk terus berkoordinasi dan berupaya keras terhadap mempercepat pembebasan lahan. 

Koordinasi dan berbagai macam upaya dilakukan untuk mempercepat pembebasan lahan sehingga penyelesaian Tol Cisumdawu sesuai target akhir 2021. 

Tol Cisumdawu memiliki panjang 60,1 kilometer, dimana tol tersebut akan terhubung dengan jalan tol akses Bandara Kertajati. 

Terhubungnya tol Cisumdawu dengan jalan tol akses Bandara Kertajati diharapkan dapat meningkatkan konektivitas ke Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati yang sudah mulai beroperasi. 

Halaman:

Editor: ElRia Shd

Sumber: Twitter @KemenPU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x