Tiga Tahun PRMN Bersama dan Bermakna, Teguh dalam Kolaborasi dan Cergas di Jagat Maya

- 2 Desember 2022, 08:01 WIB
HUT ke 3 PRMN
HUT ke 3 PRMN /Dok. Warta Lombok/PRMN

Materi-materi pelatihan calon content creator baru pun akan dikembangkan dan menekankan aspek jurnalistik agar mampu membuat produk informasi berkualitas.

Kartono mengajak para mitra agar terus menguatkan kolaborasi hexahelix dengan enam elemennya yaitu pemerintah, masyarakat, pebisnis, akademisi, media, dan lembaga keuangan.

“Mari kita jauhkan sikap angkuh, tamak, dan sombong. Tetap merendah serendah bumi. Tahun 2023 ini tahun politik. Tetap tangguh menghadapi gertakan resesi,” katanya.

“Selamat ulang tahun yang ketiga Pikiran Rakyat Media Network. Mari kita jaga kebersamaan, mari berbakti memberi sesuatu yang bermakna untuk negara tercinta Indonesia,” katanya.

Sementara diwaktu yang sama pemimpin redaksi warta lombok Lalu Usman Ali juga menyampaikan ucapan selamat ulang tahun ke 3 untuk Pikiran Rakyat Media Network, mudahan makin solid dan makin jaya.

"Pikiran Rakyat Media Network ini memberikan pekerjaan kepada ribuan masyarakat yang saat itu terkena dampak pandemi covid, saya berharap PRMN makin solid dan semakinjaya," tegas Lalu Usman Ali.***

Halaman:

Editor: Mamiq Alki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah