Akademisi Universitas Multimedia Nusantara Sebut Pemilu 2024 adalah Ajang Pertarungan para Influencer

- 1 Februari 2024, 06:25 WIB
Sederet influencer yang mendukung masing-masing pasangan calon
Sederet influencer yang mendukung masing-masing pasangan calon /Kolase dari tangkap layar Instagram.com/@rhoma_official/@raffinagita1717/@slankdotcom

WARTA LOMBOK – Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 kali ini diwarnai dengan pertarungan para Influencer. Hal ini lantaran pada tiap-tiap Pasangan Calon (Paslon) Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden (Capres-Cawapres) mendapatkan dukungan dari sederet Influencer ternama.

Para Influencer disebut turut andil memeriahkan kontestasi politik lima tahunan tersebut. Terlihat dari masing-masing Paslon yang memiliki Influencer ternama di belakang mereka. Dan keikutsertaan Influencer dalam Pemilu 2024 tentu akan menjadi salah satu kekuatan besar para Paslon untuk memenangkan Pemilihan Presiden (Pilpres) mendatang.

Influencer itu sendiri merupakan sosok yang bisa memberikan pengaruhnya kepada publik melalui sosial media. Di dalamnya ada yang berprofesi sebagai komika, penyanyi, band-band legendaris, bahkan selebriti.

Baca Juga: Mahfud MD Mundur dari Menkopolhukam, Segera akan Bertemu Presiden Jokowi

Terkhusus selebriti, salah satu selebriti kondang seperti Raffi Ahmad terlihat belakangan ini sangat aktif untuk terjun langsung mendukung salah satu Paslon. Dirinya kerap kali tampil di beberapa kesempatan bersama Paslon nomor urut 2 yakni Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Untuk di kubu Paslon nomor urut 1 yakni Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, mereka didukung oleh sederet komika ternama secara terang-terangan. Dan kabar terbarunya, pasangan Anies-Muhaimin telah mendapatkan dukungan dari penyanyi legendaris yang dijuluki “Raja Dangdut”, yakni Rhoma Irama.

Sementara itu, di kubu Paslon nomor urut 3 yakni Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, mendapatkan dukungan dari grup band legendaris asal Potlot, Jakarta, yaitu SLANK.

Baca Juga: Petugas KPPS di Cilacap Keracunan Makanan Usai Melaksanakan BimTek

Dari fenomena di atas, salah seorang pengamat politik yang bernama Silvianus Alvin menilai bahwa Pemilu 2024 merupakan pertarungan antar Influencer.

Halaman:

Editor: Mamiq Alki

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x