Kabar Duka! Tercatat 39 Jemaah Haji Indonesia Dinyatakan Meninggal Dunia, Kemenag Pastikan Badal Haji

- 4 Juni 2024, 22:15 WIB
Ilustrasi jemaah haji
Ilustrasi jemaah haji /Pixabay.com/GLady

WARTA LOMBOK - Kabar duka datang dari Tanah Arab. Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi melaporkan, terdapat sejumlah jemaah haji asal Indonesia dikabarkan telah meninggal dunia.

Tercatat hingga Senin, 3 Juni 2024, pukul 21.00 Waktu Arab Saudi (WAS) atau Selasa, 4 Juni 2024, pukul 01.00 Waktu Indonesia Barat (WIB), ada 39 jemaah haji asal Indonesia yang dinyatakan wafat. 

Terkait perincian jemaah haji asal Indonesia yang meninggal dunia, tercatat sejumlah 3 orang wafat di Embarkasi, 15 orang di Madinah, 19 orang di Mekah, dan 2 orang di Bandara.

Baca Juga: MUI Wajibkan YouTuber dan Selebgram Bayar Zakat, Simak Ketentuannya

Menyikapi hal tersebut, Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) memastikan bahwa seluruh jemaah haji asal Indonesia yang telah wafat akan dibadalhajikan. 

Kepala Seksi (Kasi) Bimbingan Ibadah PPIP Arab Saudi Daerah Kerja Mekah, yakni Imam Khoiri Surijan, menjelaskan bahwa badal haji merupakan salah satu bagian dari amanat regulasi dalam perhajian. 

Badal haji ini diperuntukkan bagi jemaah yang meninggal dunia, terhitung sejak masuk ke Embarkasi sampai sebelum masuk waktu pelaksanaan wukuf.

Baca Juga: Hadiri IISS Shangri-La Dialogue ke-21 di Singapura, Prabowo: Indonesia Siap Kirim Pasukan Perdamaian ke Gaza

"Kedua, (badal haji juga diperuntukkan) bagi jemaah yang dalam keadaan sakit, yang pada 9 Zulhijah tidak mungkin diberangkatkan ke Arafah," ucap Imam Khoiri Surijan di Mekah, dikutip Warta Lombok dari Pikiran-Rakyat.com pada Selasa, 4 Juni 2024.

Halaman:

Editor: Mamiq Alki

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah