Arsenal Menang Tipis Atas Sheffield United 2-1

5 Oktober 2020, 10:32 WIB
Pepe merayakan gol ke gawang Sheffield United saat bertandang ke Emirates Stadium /@twitter.com/Arsenal

WARTA LOMBOK - Pekan ke-4 Liga Premier Inggris musim 2020/2021 Minggu 4 Oktober 2020 memberikan berkah bagi Arsenal kala menjamu Sheffield United di Emirates Stadium. Kemenangan 2-1 Arsenal atas Sheffield United memberikan berkah bagi The Gunners.

Arsenal unggul di babak kedua di menit ke-61 dan 64 melalui Bukayo Saka dan Nicolas Pepe. Sheffield United baru bisa melesakkan bola ke gawang Arsenal yang dijaga Bernd Leno pada 10 menit terakhir babak kedua.

Kemenangan atas Sheffield United cukup krusial bagi Arsenal, sebab hal ini akan mengangkat moral para pemain setelah pada pekan ke-3 Liga Premier Inggris Arsenal dibantai Liverpool.

Baca Juga: PGK NTB Hadirkan Pakar Hukum Mengkaji Kisruhnya KEK Mandalika yang Buat Komnas HAM Turun

Kemenangan 2-1 atas Sheffield United mengangkat Arsenal ke posisi 4 klasemen sementara dan Sheffield United melorot ke posisi 19.

JALANNYA PERTANDINGAN

Babak pertama berjalan dalam tempo yang sedang. Kedua tim menunjukkan penampilan yang biasa-biasa saja. Tidak ada satupun peluang di awal-awal babak pertama.

Memasuki pertengahan babak pertama, kedua tim mulai menunjukkan permainan sedikit terbuka. Tetapi pertandingan masih monoton dengan penguasaan bola lebih banyak oleh Arsenal. Arsenal bermain cukup rapi.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: The Reds Keok di Old Trafford

Peluang Arsenal diperoleh melalui Nketiah namun gagal dikonversi menjadi gol. Di akhir-akhir babak pertama, Arsenal sempat mengancam lewat aksi Aubameyang namun juga gagal. Sampai babak pertama berakhir tidak ada satupun gol tercipta sehingga kedudukan 0-0.

Di babak kedua, Arsenal mengubah skema permainan. Arsenal lebih agresif dan rapi dengan transisi menyerang dan bertahan yang cukup rapi. Aubameyang hampir saja menceploskan bola ke gawang Sheffield United tetapi gagal.

Pada menit ke-61, akhirnya Arsenal mampu melesakkan gol lewat gerakan Saka yang menyundul bola hasil tendangan sudut. Gol yang ditunggu-tunggu akhirnya tercipta. Arsenal ungul 1-0.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Liverpool Terjungkal di Villa Park

Gol tersebut membuat pertahanan Sheffield menjadi terganggu dan Arsenal langsung melihat kondisi itu sebagai peluang. Arsenal memanfaatkannya dengan melakukan serangan cepat dan bertubi-tubi.

Berselang 3 menit setelah gol Saka, menit ke-64 giliran Pepe yang melesakkan gol ke gawang Sheffield yang dijaga Ramsdale memanfaatkan umpan Hector Bellerin. Gol Pepe ini mengantarkan Arsenal mengungguli Sheffield dengan selisih 2 gol. Arsenal unggul 2-0.

Baca Juga: 39 putra putri terbaik NTB penerima beasiswa NTB Tujuan Polandia, Ceko dan Rusia

Keunggulan 2 gol membuat Arsenal tampak percaya diri dan melakukan permainan melalui umpan-umpan pendek terukur untuk membongkar pertahanan Sheffield United.

Pada menit ke-84, Sheffield United memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 setelah bola sepakan McGoldrick gagal dihentikan Leno. Skor tersebut bertahan hingga laga berakhir .***

Editor: ElRia Shd

Sumber: arsenal.com

Tags

Terkini

Terpopuler