Liga Spanyol: Real Madrid Benamkan Valencia 2:0 Melalui Gol Benzema dan Kroos

- 15 Februari 2021, 00:40 WIB
Satu gol Karim Benzema dan Toni Kroos mengantarkan kemenangan Real Madrid 2:0 atas tamunya Valencia di pekan 23 lanjutan Liga Spanyol, Minggu (14/2/2021)
Satu gol Karim Benzema dan Toni Kroos mengantarkan kemenangan Real Madrid 2:0 atas tamunya Valencia di pekan 23 lanjutan Liga Spanyol, Minggu (14/2/2021) /Twitter/@realmadriden

WARTA LOMBOK - Real Madrid mampu mengemas tiga poin setelah sukses menghentikan perlawanan tamunya Valencia di pekan 23 lanjutan Liga Spanyol, Minggu, 14 Februari 2021.

Bermain di Stadion Alfredo Di Stefano, El Real tampil dominan atas Valencia dengan menguasai ball possesion dan jumlah tendangan yang mengarah ke gawang.

Real Madrid bertekad menempel saudara sekota Atletico Madrid yang kini bertengger di pucuk klasemen sementara langsung bermain menyerang sejak awal laga.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Leicester City Hancurkan Juara Bertahan Liverpool 3:1 di King Power Stadium

Baca Juga: Mikel Arteta Mendapat Ancaman Pembunuhan Usai Arsenal Tampil Buruk di Tiga Laga Terakhir

Karim Benzema sudah membuka keunggulan Real Madrid ketika laga babak pertama baru berjalan 12 menit. Striker yang tengah memburu rekor gol Cristiano Ronaldo untuk Los Merengues tersebut suskes menjaringkan bola dari tendangan melengkungnya.

Valencia yang sedikit bermain di bawah performa tampak kesulitan membongkar pertahanan Real Madrid. El Che (julukan Valencia) hanya mampu mencatatkan beberapa peluang sepanjang babak pertama.

Real Madrid kembali menambah keunggulan di menit 42 melalui sepakan keras Toni Kroos dari luar kotak penalti. Gelandang Jerman sukses menjaringkan bola setelah mendapat umpan Lucas Vasquez yang tak mampu dibendung kiper Domenech.

Buruknya penyelesaian akhir Valencia tak membantu tim dalam memecah kebuntuan hingga keunggulan 2:0 tuan rumah bertahan hingga turun minum.

Halaman:

Editor: Herry Iswandi

Sumber: Marca


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah