Jadon Sancho Kembali ke Borussia Dortmund dengan Status Pinjaman

- 12 Januari 2024, 17:34 WIB
Sancho Kembali Berseragam Borussia Dortmund dengan status pinjaman
Sancho Kembali Berseragam Borussia Dortmund dengan status pinjaman /Instagram / sanchooo10/

Meskipun sempat menjalani latihan mandiri di Belanda, Sancho kembali diakui oleh Ten Hag, tetapi posisinya tetap terancam.

Bahkan setelah berlatih keras, Sancho tidak mendapatkan tempat di skuad utama Manchester United, yang mencapai puncak frustrasinya pada pertandingan melawan Arsenal pada 3 September 2023.

Saat itu, Sancho mengekspresikan kekecewaannya dan menegaskan bahwa dirinya tidak ingin menjadi kambing hitam atas kekalahan yang dialami oleh Ten Hag.

Baca Juga: Gibran akan Kembali Gunakan Singkatan dalam Debat, TKN: Cawapres Lain Harusnya Ngerti

Situasi ini mirip dengan yang dialami oleh Cristiano Ronaldo sebelum kepindahannya ke Al-Nasr, klub kaya raya.

Puncak ketidakpuasan Sancho adalah ketika ia diasingkan dari skuad dan menghapus semua postingan di akun Instagramnya, menandakan keinginannya untuk memulai hidup baru.

Pindah ke Borussia Dortmund dianggap sebagai langkah awal menuju kembali ke liga top Eropa bagi Sancho.

Baca Juga: Melly Goeslaw Diduga Jadi Pelakor Rumah Tangga Polisi, Mantan Istri Sah Sampai Minta Bantuan Kapolri

Kedatangan Sancho di Signal Iduna Park disambut baik oleh rekan-rekan setim dan direktur olahraga klub, Sebastian Kehl.

Sancho, yang akan mengenakan nomor punggung 10, mengaku antusias kembali bergabung dengan klub yang membesarkan namanya.

Halaman:

Editor: SwandY

Sumber: YouTube CERITA BOLA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah