Kabar Gembira Bagi Anda yang Sedang Menempuh Studi S3, Kemendikbud Buka Bantuan Dana Untuk Penyelesaian Studi

4 November 2023, 12:19 WIB
Kabar Gembira Bagi Anda yang Sedang Menempuh Studi S3, Kemendikbud Buka Bantuan Dana (Situs Resmi) /

WARTA LOMBOK - Bagi anda yang saat ini sedang menempuh studi S3 dalam negeri, kini Kemendikbud buka bantuan dana Desertasi untuk penyelesaian studi.

 

Kesempatan bagus bagi anda yang sedang menempuh studi S3 dala negeri, saat ini Kemendikbud buka bantuan dana Desertasi untuk penyelesaian studi.

Mari cek syarat dan ketentuan berikut bagi anda yang sedang menempuh studi S3 dalam negeri, manfaatkan bantuan dana Desertasi yang dibuka oleh Kemendikbud.

Baca Juga: Khusus S3 Dosen PT Akademik dan Vokasi, Beasiswa Pendidikan Indonesia Batch II Dibuka: Berikut Syaratnya..

Tenaga kependidikan ini termasuk guru, dosen, konselor, hingga pelaku budaya yang ingin melanjutkan studinya ke jenjang S3.

Berikut syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi bagi anda yang mau mendapatkan bantuan dana Desertasi dari Kemendikbud:

1. Diperuntukkan bagi Mahasiswa S3 Reguler Dalam Negeri untuk penyelesaian studi berupa bantuan dana riset disertasi

2. Minimal akreditasi Prodi, Baik Sekali

3. Komponen pendanaan bersifat parsial (bantuan disertasi) dan belum pernah mendapatkan bantuan riset dari beasiswa lainnya

4. Bantuan dana disertasi dengan pagu maks. 50 juta dengan sistematika pengajuan RAB.

Baca Juga: Cek Fakta: Berikut Kebenaran tentang Tenji, Pasangan Kaguya Sekaligus Ayah Hagoromo dan Hamura

5. Sudah memiliki SK promotor dan lulus Ujian Proposal, Maks pendaftar berada pada semester 7, usia maks 48 tahun.

5. Pendaftaran perkiraan dibuka *Minggu Depan*, pantau saja di website resmi BPI https://beasiswa.kemdikbud.go.id

6. Segala informasi dan panduan detail dapat diliat pada Buku Panduan yang akan segera ditayangkan pada laman resmi Website BPI.

Bagi tenaga kependidikan yang lulus dalam program BPI 2023 ini akan mendapatkan bantuan dana pandidikan dan dana pendukung dengan rinciannya yaitu:

1. Dana Pendidikan:

- Dana SPP

- Dana pendaftaran

- Dana tunjangan buku

- Dana bantuan penelitian tesis/disertasi

- Dana bantuan seminar internasional

- Dana bantuan publikasi

- Jurnal internasional.

Baca Juga: Inilah 4 Aktor Top yang Dijuluki Pemeran Utama Pria K-Drama Paling Ikonik

2. Dana Pendukung:

- Dana transportasi 

- Dana aplikasi Visa atau Residence Permit

- Dana asuransi kesehatan

- Biaya hidup per bulan

- Dana kedatangan

- Dana tunjangan keluarga (khusus program S3)

- Dana keadaan darurat

- Program pengayaan afirmasi dan pengayaan bahasa (khusus afirmasi).

Untuk mendaftar dalam program BPI 2023, calon peserta perlu memenuhi syarat di bawah ini:

Baca Juga: Memiliki Paras yang Cantik, Jang Wong Young Dipuji Penyair Terkenal Kim Eana

1. Indeks Prestasi Kumulatif atau IPK minimal 3,00 (jenjang S2) dan 3,25 (jenjang S3)

2. Usia minimal sesuai dalam kebijakan di Permendikbud No. 27 Tahun 2022 dan Persesjen Kemendikbudristek No. 3 Tahun 2023

3. Khusus jenjang S2 dan S3 perguruan tinggi di luar negeri memiliki syarat skor minimal 80 (TOEFL iBT), 58 (PTE Academic), dan 6,5 (IELTS)

4. Peserta telah bekerja di instansi yang berada di bawah naungan Kemendikbudristek

5. Terdaftar dalam DAPODIK atau SIMPKB

6. Peserta memiliki pengalaman mengajar minimal 2 tahun berturut-turut

7. Memiliki Surat Bukti Pengangkatan sebagai tenaga kependidikan

8. Memiliki Sertifikat Guru Penggerak (bagi yang memiliki).

Pendaftaran BPI 2023 untuk perguruan tinggi dalam negeri maupun luar negeri telah dibuka sejak 2 Mei 2023.

Namun, ada sedikit perbedaan pada jadwal penutupan pendaftaran program BPI 2023 ini.

Peserta yang ingin mengikuti program BPI 2023 bisa langsung mendaftar melalui laman https://beasiswa.kemdikbud.go.id.

Baca Juga: Para Pemain Man Utd Meragukan Erik Ten Hag Seiring Munculnya Kekhawatiran di Ruang Ganti

Demikian informasi mengenai rincian dana dan persyaratan untuk mengikuti program BPI 2023.***

Editor: Mahfuz

Sumber: beasiswa.kemdikbud.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler