Catat Tanggalnya! MTQ Tingkat Kabupaten Lombok Timur Dipusatkan di Selong

- 29 Maret 2024, 07:10 WIB
Banner MTQ tingkat Kabupaten Lombok Timur
Banner MTQ tingkat Kabupaten Lombok Timur /Riadi/

WARTALOMBOK - Acara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke -XXX tingkat Kabupaten Lombok Timur akan segera dilaksanakan. Acara tersebut akan dipusatkan di kota Selong. 

 

MTQ ini akan menjadi momentum untuk memperkuat kegiatan keagamaan dan budaya di wilayah Lombok Timur

 

Dengan mengusung tema "Wujudkan Generasi Qur'ani Berahlak Untuk Lombok Timur Berkemajuan", MTQ XXX di Kabupaten Lombok Timur direncanakan akan diikuti oleh para qori dan qoriah dari berbagai kafilah di Lombok Timur. 

Baca Juga: Tak Tergiur Maju di Pilkada 2024, Juaini Taofik Lebih Memilih Fokus Jalankan Tugas Jadi PJ Bupati Lombok Timur

Acara ini bertujuan melahirkan bibit-bibit unggul yang akan dijadikan sebagai peserta utusan untuk mengikuti MTQ tingkat provinsi NTB tahun 2024 bertempat di Kabupaten Sumbawa Barat. 

 

Selain itu, MTQ ini diharapkan mampu berorientasi dan membawa nama baik Kabupaten Lombok Timur ketingkat Provinsi Nasional, bahkan ke Internasional. 

 

Panitia MTQ XXX, Hadi Fathurrahman selaku sekretaris LPTQ Lotim didampingi H Fauzan Humas LPTQ Lotim, menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat berjalan lancar sesuai rencana dan masyarakat dapat secara luas mengikuti kegiatan ini. 

Baca Juga: 21 Perwira Tinggi TNI AD Naik Pangkat, Ada yang ke Bintang Tiga

Ia juga berharap agar para peserta mempersiapkan diri dengan optimal, baik fisik dan mental agar dapat tampil prima pada saatnya nanti.

 

MTQ XXX di Kabupaten Lombok Timur dijadwalkan akan berlangsung selama delapan hari berturut-turut, dimulai dari tanggal 18 hingga tanggal 25 April 2024. 

Baca Juga: Sempat Viral, Akhirnya Kasus Kekerasan Fisik Anak di Lombok Timur Selesai Secara Kekeluargaan

Kegiatan ini terbagi menjadi 7 majelis diantaranya, cabang Tilawah Al-Qur'an golongan anak, remaja, dewasa, dan canet, Cabang Tilawah Al-Qur'an golongan tartil dan Qiro'atussab'ah, cabang Tahfidz Al-Qur'an golongan 1 juz, 5 juz dengan tilawah, cabang Tahfidz Al-Qur'an golongan 10, 20, 30 juz den tafsir, cabang syarhil dan fahmil Qur'an, cabang khat Al-Qur'an, dan cabang KTIQ.***

Editor: Ahmad Riadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x