UEA Bangun Masjid Pakai Nama Presiden Jokowi di Abu Dhabi, Kapasitasnya Capai Tiga Ribuan Orang

- 26 Desember 2023, 15:30 WIB
Potret penampakan masjid Jokowi di Abu Dhabi
Potret penampakan masjid Jokowi di Abu Dhabi /Instagram/@jokowi

WARTA LOMBOK – Masjid Rais Joko Widodo yang dibangun di Abu Dhabi telah diresmikan oleh Uni Emirat Arab. Masjid yang dibangun dengan nama Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut bahkan telah resmi pula dibuka untuk digunakan serta dimanfaatkan oleh umum.

Dibangunnya Masjid Rais Joko Widodo di Abu Dhabi, merupakan salah satu simbol diplomatik yang sangat erat antara Indonesia dengan Persatuan Emirat Arab. Hubungan diplomatik tersebut diketahui telah terjalin sejak tahun 1976.

Melalui kerja sama tersebut, Indonesia dan juga Uni Emirat Arab saling melakukan penukaran penggunaan nama pada beberapa lokasi yang dinilai strategis, salah satunya termasuk penamaan masjid.

Baca Juga: BST karya Jokowi di Solo

Sebelum itu, disampaikan juga bahwasanya di Abu Dhabi terdapat sebuah jalan yang diberi nama Jokowi, yakni President Joko Widodo Street. Sedangkan di Indonesia sendiri, juga ada nama sebuah jalan yang dinamai Sheikh Mohammed bin Zayed.

Hal tersebut juga diterapkan dalam memberikan nama pada masjid. Misalnya di Kota Surakarta, ada masjid yang diberi nama Masjid Agung Sheikh Zayed. Sementara di Abu Dhabi sendiri, ada masjid yang diberi nama Masjid Rais Joko Widodo.

Pembangunan Masjid Rais Joko Widodo ini diketahui mulai dibangun pada tahun 2021, dan berhasil diselesaikan pada bulan Oktober 2023 lalu.

Baca Juga: Momentum Hari Pahlawan, Jokowi Anugerahkan Tanda Kehormatan Bintang Jasa kepada Presiden FIFA

Husin Bagis selaku Duta Besar Republik Indonesia di Abu Dhabi, dalam sebuah video yang diunggah oleh Biro Pers Sekretariat Presiden, menjelaskan bahwa Masjid Rais Joko Widodo terletak di depan Jalan Presiden Joko Widodo atau President Joko Widodo Street.

Halaman:

Editor: Mamiq Alki

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x