Solusi untuk Rambut Rontok! Inilah Khasiat Buah Paprika untuk Kesehatan Tubuh

23 Mei 2023, 20:00 WIB
paprika /facebook robbie dendeng

WARTA LOMBOK – Paprika adalah buah yang masih satu keluarga dengan terong-terongan. Ciri khas buah ini adalah berwarna hijau, kuning, merah terang.

Variasi warna tersebut ternyata bukan karena jenisnya yang berbeda tetapi disebabkan oleh tingkat kematangannya. Parika yang belum matang biasanya berwarna hijau, memiliki cita rasa getir dan sedikit pahit.

Sedangkan, paprika kuning berada pada tingkat kematangan sedang, memiliki cita rasa sedikit manis dan punya kandungan nutrisi lebih banyak dibandingkan paprika hijau. Apabila sudah matang sempurna, akan berubah menjadi paprika merah dan terbanyak kandungan vitaminnya.

Baca Juga: Mencegah Diabetes! Inilah Khasiat Buah Langsat untuk Kesehatan Tubuh

Dikutip wartalombok.com dari video yang diunggah kanal YouTube Kunci Sehat Pada 23 Mei 2023, inilah manfaat paprika.

  1. Solusi untuk Rambut Rontok

Anda tidak akan sangka ternyata buah segar ini selain rasanya enak juga dapat digunakan untuk mengatasi rambut rontok. Zat besi yang terkandung dalam paprika bermanfaat untuk memfasilitasi transfer oksigen ke folikel rambut.

Oksigen dapat meningkatkan sirkulasi ke kepala, sehingga merangsang pertumbuhan dan menutrisi rambut agar lebih kuat.

  1. Menjaga Warna Rambut

Paprika selain dikonsumsi juga bisa digunakan sebagai campuran henna atau cat  pewarna rambut merah. Fungsinya membantu produksi melanin atau pigmen yang memberi warna pada rambut.

Namun, Anda perlu berhati-hati sebab paprika bagi beberapa orang berpotensi menyebabkan reaksi alergi. Anda bisa melakukan tes terlebih dahulu dengan cara mengoleskan paprika pada bagian pergelangan tangan.

Baca Juga: Menjaga Tekanan Darah Tetap Stabil! Inilah Khasiat Buah Stroberi untuk Kesehatan Tubuh

Tunggu beberapa saat, jika tidak ada tanda-tanda alergi, maka Anda bisa langsung mengoleskannya pada kulit kepala.

  1. Memberikan Energi Tambahan

Jika Anda merasa lesu, mudah lelah dan kurang bersemangat cobalah makan paprika. Vitamin yang terkandung dalam paprika mampu menghasilkan energi dengan cara menyediakan glukosa sekaligus memproduksi neurotransmitter, dan hemoglobin.***

 

Editor: Mamiq Alki

Sumber: YouTube Kunci Sehat

Tags

Terkini

Terpopuler