Berikut Ini Cara Ampuh untuk Menghilangkan Jerawat dan Noda Flek Hitam dengan Garam

- 28 Februari 2023, 23:15 WIB
Garam bisa digunakan menghilangkan noda dan flek hitam di wajah
Garam bisa digunakan menghilangkan noda dan flek hitam di wajah /Pixabay.com/mkupiec7

WARTA LOMBOK – Jerawat dan noda flek hitam merupakan salah satu masalah kulit yang sangat menyebalkan bagi kebanyakan orang. Tak hanya terjadi pada wanita saja, bahkan pria pun mengalaminya.

Tentu jerawat-jerawat serta noda flek hitam yang muncul di permukaan wajah bukan tanpa sebab. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi munculnya jerawat dan noda flek hitam pada wajah, seperti jarang membersihkan wajah atau tidak menjaga pola makan yang baik.

Agar bisa tampil lebih percaya diri, orang-orang yang mengalami masalah kulit seperti jerawat dan noda flek hitam tentu menginginkan kulit wajah yang bersih dan glow up. Untuk menghilangkan jerawat serta noda flek hitam itu sendiri, tidak terlalu sulit tetapi juga tidak terlalu mudah.

Baca Juga: Sinopsis Nakusha ANTV: Mampus! Sudarshan Jatuh Terkapar setelah Dihajar oleh Datta

Tak banyak orang tahu, ternyata jerawat dan noda flek hitam bisa disembuhan menggunakan bahan-bahan alami, yakni garam.

Dikutip Wartalombok.com dari postingan akun Instagram @sehatyuks.id pada Senin, 27 Februari 2023. Berikut cara memberantas jerawat menggunakan bahan alami garam.

1. Gunakan campuan garam dengan air tawar
Cara yang pertama ini terbilang cukup mudah. Hanya dengan menyediakan setengah sendok garam dapur dan satu sendok air tawar. Setelah itu, aduk hingga tercampur dengan merata.

Untuk cara penggunaannya, dengan mengoleskan campuran garam dengan air tawar ke permukaan wajah secara merata. Tunggu sampai beberapa menit, lalu bilas dengan air hingga bersih.

2. Gunakan campuran garam dengan gula
Cara yang kedua, yaitu dengan mencampurkan garam dengan gula. Caranya, siapkan garam dan gula masing-masing sebanyak setengah sendok makan. Campu keduanya sampai merata, dan letakkan di atas piring.

Halaman:

Editor: Ilham Tetu

Sumber: Instagram @sehatyuks.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x