Resep dan Cara Membuat Martabak Telur, Teksturnya Renyah Bikin Ketagihan, Sangat Praktis untuk Dibuat di Rumah

- 20 Maret 2022, 09:58 WIB
Resep Martabak telur.
Resep Martabak telur. /Instagram.com/@christina_leny

WARTA LOMBOK – Martabak telur adalah salah satu kuliner Indonesia yang paling populer. Diisi dengan telur, daging cincang, dan daun bawang, hidangan ini memiliki rasa yang sangat lezat dengan aroma yang menggugah selera.

Cara memasak martabak sangat pun sederhana, hanya menggorengnya dengan minyak secukupnya di wajan. Martabak memiliki kombinasi tekstur renyah di luar dan lembut di dalam. Apalagi setelah digoreng dan disantap selagi hangat, rasanya sangat gurih dan nikmat.

Anda dapat dengan mudah menikmati martabak telur yang lezat. Hampir di sepanjang jalan banyak pedagang martabak telur yang menjajakannya di gerobak pinggir jalan. Bahkan, makanan ini sudah menjadi makanan kekinian dengan berbagai topping yang juga disajikan di beberapa kafe.

Baca Juga: Catat Untuk Pencinta Pedas, Inilah Resep Ceker Mercon Pedas yang Enak dan Gurih

Dikutip wartalombok.com dalam postingan yang diunggah akun Instagram @yoenitaa pada Sabtu, 5 Maret 2022, berikut resep memasak martabak telur.

Bahan isian :

1. 150 gr daging ayam pot2 kecil

2. 5 siung bawang putih, haluskan

3. 8 buah bawang merah, haluskan

Halaman:

Editor: Mamiq Alki

Sumber: Instagram @yoenitaa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x