Makna Jaket Biru yang Dikenakan Enam Menteri Baru Kabinet Jokowi-Ma'ruf

- 23 Desember 2020, 14:35 WIB
Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin beserta 6 Menteri baru  yang telah diumumkan di Istana Merdeka Jakarta
Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin beserta 6 Menteri baru yang telah diumumkan di Istana Merdeka Jakarta /Instagram/@sekretariat.kabinet

WARTA LOMBOK - Presiden Joko Widodo resmi mengumumkan enam menteri baru pada Selasa, 22 Desember 2020 di Istana Merdeka Jakarta Pusat.

Dalam momen tersebut terlihat presiden Jokowi dan didampingi wakil presiden Ma'ruf Amin serta enam orang menteri yang dipercaya untuk mengisi kekosongan dan menggantikan beberapa menteri yang lama.

Suasana ketika Jokowi mengumumkan enam menteri baru di sekitar Istana Merdeka cukup tenang dan terkendali dimana awak media hanya boleh mengambil rekaman video pada jarak yang telah ditentukan.

Baca Juga: Rombak Kabinet Indonesia Kerja, Jokowi: Yang Baru Harus Lebih Baik

Jokowi dan Ma'ruf Amin terlihat mengenakan pakaian berwarna putih yang menjadi ikon Kabinet Indonesia Kerja di era pemerintahan Jokowi-Ma'ruf. Namun sedikit berbeda dengan enam menteri baru yang terlihat kompak mengenakan jaket berwarna biru.

Kemudian muncul banyak pertanyaan makna dibalik jaket biru yang dikenakan enam menteri baru tersebut. Keterangan dari Sekretariat Presiden mengatakan makna jaket biru itu diharapkan agar para menteri bisa dengan leluasa bekerja karena nyaman digunakan.

Hal tersebut diungkapkan Bey Machmudin, Deputi Bidang Protokol Pers dan Media Setpres yang mengatakan jika jaket biru tersebut dibuat dari bahan yang enak, jadi ketika cuaca panas tidak akan membuat keringat.

Baca Juga: Reshuffle Kabinet Indonesia Maju Sah! Ini 6 Menteri Baru yang Diumumkan Jokowi

Machmudin menambahkan jika bahan jaket biru itu tidak akan basah jika terkena air hujan. Hal itu dimaksudkan agar para menteri bisa bekerja setiap saat dalam kondisi cuaca bagaimanapun.

Halaman:

Editor: Herry Iswandi

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah