Kereta Api Lintas Stasiun Pohgajih-Kesamben Sempat Alami Gangguan Karena Longsor

- 8 Maret 2021, 07:51 WIB
PT KAI menyampaikan bahwa terjadi gangguan perjalanan kereta api lintas stasiun Pohgajih-Kesamben.
PT KAI menyampaikan bahwa terjadi gangguan perjalanan kereta api lintas stasiun Pohgajih-Kesamben. /Twitter.com/@keretaapikita

WARTA LOMBOK - Kereta Api Indonesia (KAI) menyampaikan adanya gangguan perjalanan kereta api lintas stasiun Pohgajih-Kesamben. 

KAI mengungkapkan bahwa adanya gangguan perjalanan kereta api diakibatkan oleh longsoran di petak jalur antara Stasiun Pohgajih dan Kesamben, Kabupaten Blitar. 

Kejadian longsoran di petak jalur tersebut terjadi pada Minggu, 7 Maret 2021 pukul 16.54 WIB. 

Baca Juga: Simak Cara Mendapatkan Tiket Kereta Api Gratis dari Bandara Kualanamu ke Stasiun Binjai

Sebagaimana dikutip wartalombok.com melalui akun Twitter KAI @keretaapikita pada 7 Maret 2021, bahwa pihak KAI menyampaikan permohonan maaf atas kejadian tersebut. 

Longsor yang terjadi menutup jalur kereta api di KM 87+500, hal tersebut terjadi karena daerah sekitar telah diguyur hujan lebat. 

Vice President (VP) Public Relations KAI, Joni Martinus mengungkapkan permohonan maaf kepada para pengguna layanan jasa kereta api atas terganggunya perjalanan. 

“Kami atas nama Manajemen KAI mengucapkan permohonan maaf kepada para pelanggan karena terganggunya perjalanan dan pelayanan kereta api akibat jalur KA terkena longsor di wilayah tersebut,” ujar Joni melalui akun Twitter KAI. 

Baca Juga: Gejolak Politik Tahun 1965 Menandai Sejarah Perjalanan Kereta Api di Indonesia

Halaman:

Editor: ElRia Shd

Sumber: Twitter @keretaapikita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x