Sempat Terhambat Masalah Sengketa, Wagub Riza Patria: Normalisasi Sungai DKI Jakarta Siapkan Dana Rp5 Triliun

- 8 Maret 2021, 14:02 WIB
 Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria.
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria. /twitter.com/@arizapatria_

 

WARTA LOMBOK – Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria menyampaikan Pemprov DKI Jakarta telah menyiapkan anggaran untuk pembebasan lahan, kepada wartawan di Rawamangun, Jakarta Timur.

Dikatakannya, anggaran senilai Rp5 triliun untuk normalisasi sungai selama lima tahun ke depan.

"2019, 2020 tugas Pemprov terkait normalisasi melakukan pembebasan lahan. Dalam 5 tahun ke depan, kita menganggarkan tidak kurang dari Rp5 triliun untuk pembebasan lahan," jelas Riza, seperti yang dilansir wartalombok.com dari PMJ News pada Senin 8 Maret 2021.

Baca Juga: Anies Baswedan dan Riza Patria Jalani Isolasi Karena Positif Covid-19, tapi Mereka Tetap Kerja

Ia menjelaskan dalam proses normalisasi sungai ini, pihaknya juga akan menggandeng Kementerian PUPR untuk anggaran pemasangan turap atau sheet pile.

Dengan itu dia berharap semua pembangunan turap-turap bisa terlaksana tahun ini.

"Tugas menteri PUPR, kementerian, dukungan Pak Basuki dan lain-lain, membuat tanggul-tanggul sheet pile. Mudah-mudahan tahun ini mulai dibangun kembali," jelasnya.

Sebelumnya, pria yang akrab disapa Ariza ini mengungkapkan kendala pembebasan lahan dalam proses normalisasi sungai ini. Pemprov DKI Jakarta juga sempat terhambat masalah sengketa tanah.

"Membebaskan lahan tuh banyak masalahnya, satu banyak yang bersengketa, masih di pengadilan. Ada yang menggugat dan sebagainya, ada yang intervensi, ke pengadilan terjadi gugat-menggugat," tutur Ariza, Jumat 5 Maret 2021 lalu.

Halaman:

Editor: Mamiq Alki

Sumber: setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x