Dongeng Sempurna Leipzig, Klub Jerman Yang Baru Berumur 11 Tahun Kini Menggapai Mimpi di Eropa

- 10 Desember 2020, 16:38 WIB
Para pemain Leipzig rayakan keberhasilan mereka melaju ke babak 16 besar Liga Champions Eropa
Para pemain Leipzig rayakan keberhasilan mereka melaju ke babak 16 besar Liga Champions Eropa /Instagram/@dierotenbullen

WARTA LOMBOK - Mungkin sedikit yang mengira klub asal Jerman, RB Leipzig akan melaju ke babak 16 besar Liga Champions musim ini.

Publik sepakbola bahkan tak ragu menyebut Manchester United, klub yang notabene adalah tim besar yang sarat akan sejarah di Eropa lebih pantas melangkah ke fase knock out.

Akan tetapi apa yang terjadi adalah RB Leipzig mampu menepis itu dengan menunjukkan bahwa mereka layak. Klub yang sebelumnya diprediksi hanya sebagai 'kurcaci' di grup H nyatanya keluar sebagai 'raksasa'.

Baca Juga: Cukai Rokok Naik 12,5 Persen Tahun 2021, Ini Rinciannya

RB Leipzig adalah klub fenomenal mengingat usia klub yang bermarkas di Saxony Jerman ini baru menginjak 11 tahun. Leipzig baru terbentuk tahun 2009 silam, bahkan klub ini baru promosi ke liga utama Jerman (Bundesliga) di tahun 2016 seperti dikutip Warta Lombok.com dari UEFA.

Nama RasenballSport Leipzig atau RB Leipzig adalah nama yang diberikan oleh minuman energi Red Bull yang membeli mayoritas saham klub. Leipzig kemudian mendapat banyak protes terkait penggunaan nama RB yang menjadi inisial minuman terkemuka, Red Bull.

Asosiasi sepakbola Jerman melarang ada komersialisasi yang disandang nama sebuah klub sepakbola. Sejak itu RB Leipzig lebih sering disebut Leipzig meski sebagian kecil pendukung fanatik masih menamai dengan RB Leipzig.

Kiprah Leipzig di kancah sepakbola Jerman terbilang singkat, baru promosi ke liga utama di tahun 2016 Leipzig dengan cepat menjelma menjadi kekuatan baru di Bundesliga. Tiga musim setelahnya Leipzig mampu finish di posisi 3 klasemen.

Baca Juga: KPK Tanggapi Hoax Sprindik Terhadap Erick Thohir, Firli: Palsu, Saya Tidak Pernah Menandatanganinya

Halaman:

Editor: Herry Iswandi

Sumber: Wikipedia uefa.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x