Konferensi Pers Perdana Gerrard: Tak Terlalu Memikirkan Liverpool dan Aston Villa Bukan Sebagai Batu Loncatan

- 21 November 2021, 15:33 WIB
Steven Gerrard, pelatih baru Aston Villa.
Steven Gerrard, pelatih baru Aston Villa. /Instagram.com/@stevengerrard

WARTA LOMBOK – Menjelang laga melawan Brighton pada hari Sabtu, 20 November 2021 Gerrard menghadiri konferensi pers pertamanya sebagai bos baru Aston Villa.

Pada konferensi pers tersebut awak media menanyakan perihal target dia untuk klub dan rumor kepelatihannya di Aston Villa adalah sebuah batu loncatan.

Gerrard merasa Liverpool bukanlah hal yang perlu dipikirkan secara berlebihan, dia lebih fokus untuk membawa The Villa kembali ke level Eropa.

Baca Juga: 10 Aktris Bollywood Terkaya Tahun 2021

“Dalam hal Liverpool, sekali lagi saya tidak berpikir konferensi pers ini harus tentang klub lain tetapi Aston Villa, saya pikir kami harus menunjukkan rasa hormat kepada pendukung kami,” kata Gerrard seperti yang dikutip wartalombok.com dari Skysports pada Jum’at,19 November 2021.

Mengenai prestasi yang akan dia berikan untuk klub yang bermarkas di Villa Park, Gerrard menginginkan Aston Villa kembali berlaga pada ajang kompetisi antar klub Eropa.

"Dalam jangka panjang saya pikir klub ingin kembali ke level Eropa,” ucap Gerrard.

Fokus awal dia tertuju untuk memperbaiki performa buruk klub yang saat ini masih bertengger di zona degradasi Liga Premier Inggris.

Baca Juga: Kareena Kapoor Ungkap Alasan Tak Pernah Membaca Komentar di Media Sosialnya

“Saya pikir semua orang tahu di seluruh dunia apa arti Liverpool bagi saya, tetapi fokus saya sangat banyak pada Aston Villa. Saya telah mengatakan bahwa saya all-in dan saya berjanji kepada para pendukung kami bahwa itulah masalahnya,” kata Gerrard menambahkan.

Pada konferensi pers tersebut, Gerrard juga menjelaskan mengenai rumor batu loncatannya ke Aston Villa.

Rumor itu beredar setelah sebelumnya dia pernah berbicara mengenai keinginannya untuk mengelola klub masa kecilnya.

Baca Juga: Terkuak! Alasan Ayah Bibi Andriansyah Tak Merestui Hubungan Vanessa Angel Bukan Karena Masa Lalunya yang Kelam

"Kehormatan untuk mengambil peran dan merasa sangat bangga menjadi pelatih kepala di Liga Premier,” kata Gerrard.

Sebelum menghadapi Liverpool, anak asuhnya terlebih dahulu akan melakoni laga berat melawan Manchester City pada Rabu, 1 Desember 2021 dan Leicester City pada Minggu, 5 Desember 2021.***

Editor: ElRia Shd

Sumber: Skysports


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah