Peran Teknologi dalam Menunjang Industri Otomotif Indonesia

- 30 November 2020, 23:09 WIB
Ilustrasi Sistem Teknolgi
Ilustrasi Sistem Teknolgi /Pixabay.com/geralt

Saat ini, kita memerlukan teknologi untuk menyelesaikan permasalahan yang kita hadapi di industri otomotif secara keseluruhan.

Negara-negara yang masih sangat bergantung dengan penggunaan mobil pribadi, seperti Indonesia, memang masih membutuhkan jumlah produksi mobil yang tinggi untuk mendorong perekonomian.

Namun demikian, dengan rata-rata usia pemakaian mobil yang singkat, hal ini justru mendorong peningkatan angka pertumbuhan mobil bekas di dalam negeri. Menariknya, terlepas dari meningkatnya kemampuan untuk membeli, orang Indonesia cenderung memilih mobil bekas daripada mobil baru. Namun, ini bukan berarti orang Indonesia cenderung memilih kendaraan dengan kualitas rendah, tetapi lebih dikarenakan banyaknya mobil bekas di Indonesia yang belum terlalu lama usia pemakaiannya, antara tiga hingga tujuh tahun.

Baca Juga: Sisi Negatif dan Positif dalam menggunakan Teknologi Informasi (HandPhone)

Faktor lain yang harus dipertimbangkan adalah, selama satu dekade terakhir, sektor perbankan Indonesia telah menjadi semakin matang yang mendorong maraknya kemunculan opsi pendanaan yang lebih fleksibel, khususnya untuk kredit kendaraan.

Walaupun sektor otomotif untuk mobil bekas tengah mengalami kebangkitan, terdapat beberapa hal yang tetap harus diperhatikan, antara lain apakah penjual mobil bekas tersebut dapat dipercaya dan bagaimana kondisi mobil bekas yang dijual kepada dealer itu sendiri.

Indonesia merupakan negara dengan populasi terbesar di Asia Tenggara. Lebih dari separuh dari total 270 juta populasi Indonesia telah terhubung ke internet dan banyak di antara mereka merupakan generasi muda yang hanya dalam beberapa tahun lagi akan bersiap-siap membeli mobil pertama mereka.

Generasi muda yang tumbuh bersama internet tersebut cenderung tidak akan mengunjungi dealer tanpa mengumpulkan informasi secara online sebelumnya. Pergeseran perilaku tersebut memperlihatkan kesempatan bagi pemanfaatan teknologi untuk meningkatkan pengalaman pelanggan.

Baca Juga: Polisi Yakini Dalang Teror Pembunuhan di Sigi Sulteng adalah Kelompok MIT

Selama satu dekade terakhir, kita sudah melihat berbagai car listing mengalami proses digitalisasi dan bergeser dari penggunaan media cetak ke media digital. Namun demikian, car listing hanya dapat menyediakan informasi yang terbatas.

Halaman:

Editor: LU Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah