Deretan Alasan untuk Membeli Macbook Air 15 Inch

- 28 September 2023, 10:00 WIB
Kelebihan Macbook Air 15 Inch
Kelebihan Macbook Air 15 Inch /Dok. Warta Lombok/Mamiq Alki

WARTA LOMBOK - MacBook merupakan produk laptop pilihan banyak orang karena memang disebut-sebut punya kualitas yang bagus dan juga sangat membantu dalam berbagai pekerjaan. Bahkan para mahasiswa juga lebih memilih produk MacBook dari Apple dibanding laptop biasa terutama untuk pilihan produk MacBook Air 15 inch. Seri MacBook Air ini dirilis di Juni 2023 dengan berbagai kecanggihan yang dimiliki salah satunya yaitu memiliki performa yang bagus dengan prosesor dua kali lebih cepat dari core i7. Apakah Anda penasaran dengan produk MacBook ini dan juga berbagai fitur yang dihadirkan serta kelebihan lainnya?

 

Kelebihan MacBook Air 15 Inch

Berikut ini berbagai kelebihan yang hadir dari MacBook Air 15 dibanding laptop biasa atau seri MacBook lainnya.

Baca Juga: Bijih Nikel yang Melimpah Di Indonesia Diinvestasikan Dengan Menggunakan Basis Teknologi Hidrometalurgi

1. Processor Cepat

Kelebihan utama yang ada pada produk MacBook satu ini adalah prosesor yang lebih cepat dibanding laptop biasa dengan prosesor core i7. Hal ini tentu saja mendukung mobilitas orang-orang atau para pekerja yang tinggi dan sehari-hari menggunakan laptop untuk bekerja terutama untuk kebutuhan yang berat. Seperti misalnya untuk kebutuhan desain ataupun editing video, tentu saja laptop ini punya prosesor yang gahar dan cepat untuk pekerjaan berat tersebut.

Produk MacBook ini menggunakan prosesor Apple M2 di mana merupakan penerus dari Apple M1, dibangun dengan pabrikasi TSMC 5 mm dengan 20 miliar transistor dan mempunyai peningkatan 25% dibanding M1. Disebut-sebut performa dari produk-produk ini 12 kali lipat dibanding prosesor intel apalagi didukung dengan RAM 8GB dan storage SSD 256GB.

Saat digunakan membuka 20 lebih browser dan melakukan pemutaran video YouTube secara bersamaan, perangkat MacBook ini tetap terasa cepat tanpa loading. Performa gaming dari produk ini juga cukup bagus apalagi didukung dengan kipas pendingin yang aktif di dalamnya sehingga saat dipakai untuk main game tidak mudah panas.

2. Ukuran yang Ringan dan Layar Bagus

Secara ukuran, produk laptop ini juga cukup ringan meski merupakan varian 15 inci jadi sangat aman dan fleksibel saat dibawa bepergian jauh. Bobot produk laptop ini hanya 1,5 kg saja dengan ketebalan 1,5 cm. Sementara untuk bagian layarnya memiliki kualitas yang bagus dengan panel Liquid Retina Display 15,3 inci. Untuk resolusinya 2880 x 10864 pixel dengan tingkat kerapatan 224 ppi dan memiliki tingkat kecerahan hingga 500 nit.

Halaman:

Editor: Mamiq Alki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x