Konsumsi Kayu Manis Berguna Bagi Penderita Diabetes

- 20 Desember 2020, 06:15 WIB
Kayu manis bermanfaat cegah penyakit diabetes.
Kayu manis bermanfaat cegah penyakit diabetes. /pixabay.com/weinstock

“Kayu manis adalah salah satu rempah utama yang digunakan dalam garam masala, campuran rempah-rempah yang banyak digunakan dalam masakan India,” tambah manajer Sangeetha, Venkatesh Vittal Kuppuswamy.

Ia juga mengungkapkan jika dalam budaya India, kayu manis dianggap memiliki banyak manfaat kesehatan dan dipercaya bahwa itu membantu menurunkan kolesterol jahat, meningkatkan kualitas kulit, membantu menurunkan berat badan, dan melindungi dari berbagai infeksi.

Studi telah menemukan kayu manis efektif mengatur kadar glukosa darah, meningkatkan kontrol glukosa darah pada penderita pra-diabetes, dan memperlambat perkembangan diabetes tipe 2.

Dalam studi pada Journal of the Endocrine Society, penderita pra-diabetes yang mengonsumsi suplemen kayu manis setiap hari selama 12 minggu.

Baca Juga: Mucikari Artis Inisial TA yang Diduga Terlibat Prostitusi Online Sudah Diringkus Polisi

Baca Juga: Model Ini Berfoto Telanjang di Masjid Hagia Sophia, Turki Geram Dibuatnya

Setelah masa studi, para peneliti mengamati bahwa suplemen tersebut mampu menurunkan kadar glukosa puasa yang tidak normal yang menjadi ciri khas pra-diabetes, serta meningkatkan respons tubuh terhadap makan makanan yang mengandung karbohidrat.

Menurut Wong Chi-wing seorang ahli diet sekaligus Direktur Departemen Makanan dan Diet Rumah Sakit Advent Hong Kong, prediabetes merupakan kondisi glukosa darah seseorang yang lebih tinggi dari biasanya, tetapi di bawah kriteria diagnosis diabetes.

"Pada tahap ini, beberapa derajat resistensi insulin mungkin telah berkembang dan produksi insulin mungkin tidak cukup untuk menjaga glukosa darah dalam kisaran normal," katanya.

Orang dengan pra-diabetes mungkin tidak menunjukkan gejala diabetes. Dan sementara keadaan pra-diabetes merupakan faktor risiko diabetes.

Halaman:

Editor: ElRia Shd

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah