Doctor Strange akan Muncul pada Film Spider-Man 3 di Tahun 2021

11 Oktober 2020, 21:17 WIB
Super hero dengan kekuatan supranatural Doctor Strange yang diperankan oleh Benedict Cumberbatch. /Marvel Studios.

 

WARTA LOMBOK – Penggemar film action dengan genre hero dalam waktu dekat akan disuguhkan perpaduan tiga rumah produksi film terbesar didunia.

Dalam karya agung kali ini Film Spider-Man 3 dikabarkan akan memunculkan Doctor Strange sebagai pemeran disalah film tersebut.

Marvel Studios, Disney dan Sony Pictures telah memberikan kesempatan Doctor Strange yang dibintangi oleh Benedict Cumberbatch untuk muncul di film Spider-Man ke-tiga di tahun 2021 mendatang.

Baca Juga: Hasil MotoGP Prancis: Petrucci Kampiun

 

Di film sebelumnya pada Spider-Man: Homecoming (2017) juga memunculkan aktor Robert Downey Jr alias Tony Stark dan Spider-Man: Far From Home (2019) memunculkan Samuel L. Jackson alias Nick Fury.

Kemunculan Stephen Strange (Benedict Cumberbatch) dan Peter Parker (Tom Holland) juga pernah berkolaborasi pertama kali dalam film Avengers:Infinity War (2018) dalam pertempuran mereka melawan Thanos.

Sebagaimana diberitakan Jakpusnews.com dalam artikel, "Doctor Strange Akan Muncul di Film Spider-Man 3", film 'Spider-Man'3 ini akan mulai diproduksi di Atlanta dengan sutradara Jon Watts pada November.

Baca Juga: Ujian Nasional (UN) Diganti Asesmen Nasional, Agar Mengurangi Beban dan Stres Siswa dan Orang Tua

Aktor lainnya seperti, Zendaya, Marisa Tomei, Jacob Batalon dan Tony Revolori dipastikan tetap muncul seperti dua film 'Spider-Man' sebelumnya.

Disamping itu, Cumberbatch sendiri akan mulai syuting film 'Doctor Strange in the Multiverse of Madness' terbaru karya Sam Raimi, di bulan yang sama dengan produksi 'Spider-Man'.

Baca Juga: Kasus Virus Korona di Indonesia per 11 Oktober 2020, Naik Jadi 333.449 Orang

Sehingga ia akan syuting di dua tempat selama bulan November.

Film 'Spider-Man' 3 dijadwalkan tayang di bioskop pada 17 Desember 2021, sedangkan 'Doctor Strange in the Multiverse of Madness' akan dibuka pada 25 Maret 2022. *** (Mitha Paradilla Rayadi/Jakpusnews.com)

 

Editor: BK Fathoni

Sumber: Jakpusnews.com

Tags

Terkini

Terpopuler